Dynamic Management Journal
Vol 3, No 2 (2019): Dynamic Management Journal

PENGARUH BUDAYA KAIZEN DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT SURYA TOTO INDONESIA

Sri Nilawati (Universitas Muhammadiyah Tangerang)



Article Info

Publish Date
01 Feb 2020

Abstract

Persaingan yang ketat merupkan salah satu tantangan yang harus dihadapi suatu perusahaan. Banyaknya kompetitor-kompetitor baru yang bermunculan menuntut perusahaan untuk meningkatkan kualitas dan sumber daya manusia yang ada di dalamnya meningkatkan pertumbuhan bisnis perusahaan. PT. Toto Indonesia melakukan peningkatan kualitas kerjanya untuk dapat bersaing dengan kompotitor-kompotitor baru, agar dapat melakukan hal tersebut maka kinerja karyawan perlu ditingkatkan dengan memperhatikan budaya kaizen dan disiplin. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh budaya kaizen dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan.            Penelitian ini menggunakan pendekatan deskritif kuantitatif, yaitu menjelaskan hubungan antara variable dengan menganalisis data numerik (angka) menggunakan metode statistic melalui pengujian hipotesa. Variable yang diteliti adalah pengaruh budaya kaizen (X1) dan disiplin kerja (X2) sebagai variable bebas, sedangkan variable terikat adalah produktivitas kinerja (Y). Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier, uji t (t-test) untuk uji secara parsial dan uji F (F-test) untuk analisis secara simultan.            Berdasarkan hasil analisis diperoleh persamaan regresi Y = 21,260 + 0,200X1 + 0,269X2 artinya ada pengaruh yang positif dan searah antara X1 dan X2 terhadap Y. Pengujian t-test dari hasil regresi di peroleh besarnya thitung X1 sebesar 2,083 dan X2 sebesar 3,166 yang lebih besar dari ttabel 1,664. dengan nilai siginifikan 0,000 untuk variable X1 dan X2, yang berarti variable X1 DAN X2 berpengaruh secara signifikan terhadap variable terikat Y secara partial. Pengujian F-test untuk regresi linier berganda diperoleh Fhitung  8,583 yang lebih bsar dari Ftabel 3,12 dengan nilai signifikan 0,000 yang berarti adanya pengaruh nyata (signifikan) antara variable bebas X1 dan X2 dengan variable terikat Y secara simulant.Kata kunci : Pengaruh Budaya Kaizen dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Karyawan PT Surya Toto Indonesia

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

dmj

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Other

Description

Dynamic Management Journal (e-ISSN 2580-2127), adalah jurnal akademis yang dipublikasikan oleh Program Studi Manajemen, Universitas Muhammadiyah Tangerang, Indonesia. Dynamic Management Journal merupakan sarana bagi dosen, peneliti, ataupun praktisi manajemen untuk mempublikasikan hasil dari ...