JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri)
Vol 5, No 5 (2021): Oktober

STRATEGI MENGHIDUPKAN MOTIVASI BELAJAR BAHASA INGGRIS ANAK (YOUNG LEARNERS) MELALUI LAGU DAN CERITA RAKYAT

Dwita Laksmita Rachmawati (Universitas Merdeka Pasuruan, Pasuruan)
Dian Fadhilawati (Universitas Islam Balitar, Blitar)



Article Info

Publish Date
25 Oct 2021

Abstract

Abstrak: Kegiatan PKM ini bertujuan untuk menciptakan siswa yang kompeten dalam keterampilan bahasa Inggris melalui metode pengajaran yang menyenangkan di SDIT Bina Insan Cendekia, Pasuruan yang mana di kota tersebut terdapat tingkat pernikahan dini dan pengangguran yang tinggi. Diketahui dari hasil data yang didapatkan bahwa motivasi belajar masyarakat di daerah tersebut sangat rendah sehingga mengakibatkan dampak yang buruk bagi kesejahteraan penduduk di daerah tersebut. Maka dari itu, tim PKM merancang kegiatan PKM yaitu menggunakan lagu dan cerita rakyat untuk menghidupkan motivasi belajar Bahasa Inggris siswa-siswi usia dini menggunakan lagu-lagu populer dan cerita rakyat Indonesia yang diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris dan ditampilkan dalam pembelajaran Bahasa Inggris yang mewakili kearifan lokal Indonesia. Hasil pelatihan ini telah mampu meningkatkan Bahasa Inggris siswa dari 60 ke 81. Kegiatan PKM ini telah menguntungkan siswa karena mereka memiliki kesempatan untuk menyimak dan membawakan lagu dan cerita rakyat dalam bahasa Inggris serta memotivasi mereka untuk berlatih bahasa Inggris mereka lebih aktif dan sering. Selain itu, kegiatan PKM ini juga memberikan insight bagi guru untuk lebih mengeksplorasi dan mengimplementasikan metode pengajaran Bahasa Inggris yang menyenangkan bagi anak-anak sehingga terbangunlah motivasi dan semangat belajar generasi muda.  Abstract:  This PKM activity aims to create students’ English language skills through fun teaching methods at SDIT Bina Insan Cendekia, Pasuruan which is an area with high rates of early marriage and unemployment. It is known from the data obtained that the learning motivation of the people in the area is very low, resulting in a bad impact on the welfare of the population in the area. Therefore, the team designed PKM activities, namely using songs and folklore to revive the motivation to learn English for early childhood students using popular songs and Indonesian folk tales which were translated into English and displayed in English learning that represented local wisdom. This PKM activity can improve students' English competence from 60 to 81. This PKM activity has benefited the students because they had the opportunity to listen and perform song and folklore in English and motivated and promoted them to learn and improve their English skills more often. In addition, this activity also provides insight for teachers to further explore and implement fun English teaching methods for children so that motivation and enthusiasm for learning is built for the younger generation.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jmm

Publisher

Subject

Other

Description

JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) is a journal published by the Mathematics Education Departement of Education Faculty of Muhammadiyah University of Mataram. JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) aims to disseminate the results of conceptual thinking and ideas, especially the results of educational research ...