Dedication : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 5 No 2 (2021)

Pelatihan Penggunaan Aplikasi Animaker Sebagai Media Pembelajaran Interaktif Selama Pandemi Covid-19

Jayanti Putri Purwaningrum (Universitas Muria Kudus)
Latifah Nur Ahyani (Universitas Muria Kudus)



Article Info

Publish Date
03 Oct 2021

Abstract

Selama pandemic covid-19, guru-guru di Kabupaten Kudus banyak yang merasa kesulitan dalam mengembangkan media interaktif yang dapat digunakan oleh siswa untuk mendukung belajar dari rumah. Tim pengabdian berupaya memberikan solusi membuat pelatihan penggunaan aplikasi animaker sebagai media pembelajaran interaktif di era pandemi covid-19. Program kegiatan ini ditujukan kepada 230 guru dengan menggunakan aplikasi zoom yang tujuannya memberikan pengetahuan dan praktik serta membantu para guru dalam 1) Pemanfaatan TIK dalam kegiatan pembelajaran selama pandemic covid-19; dan 2) teknik pengembangan dan penggunaan aplikasi animaker sebagai media pembelajaran interaktif di era pandemi covid-19. Tahapan pengabdian yaitu perencanaan, pelaksanaan, follow-up dan evaluasi. Hasil dari kegiatan pengabdian ini yaitu guru-guru di Kabupaten Kudus dapat: 1) memperoleh informasi dan pengetahuan tentang pemilihan strategi dalam proses pembelajaran sekaligus pembuatan media pembelajaran selama pandemic covid-19; 2) menerapkan aplikasi animaker sebagai software alternative untuk membuat media pembelajaran; dan 3) membuat media pembelajaran yang mampu menarik minat anak untuk belajar.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

dedication

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Economics, Econometrics & Finance Education

Description

JOURNAL DEDICATION is a scientific publication in the field of community service and empowerment with coverage of areas: Human development and nation competitiveness, Local resource-based poverty alleviation, Management of rural and coastal areas of local wisdom. Economic Development, ...