JPG: JURNAL PENELITIAN GURU
Vol. 4 No. 2 (2021): JPG (JURNAL PENELITIAN GURU)

PENERAPAN METODE TALKING STICK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN PPKN MATERI NORMA DAN KEADILAN SISWA KELAS VII-E SMP NEGERI 1 CIMENYAN TAHUN PELAJARAN 2019/2020

Emah Nurhikmah (Universitas Subang)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2021

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi kesulitan belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn). Untuk bisa belajar dengan baik, kita perlu mendengar, melihat, mengajukan pertanyaan tentangnya, dan membahasnya dengan orang lain. Menyikapi permasalahan tersebut, perlu diterapkan metode pembelajaran yang tepat dan efektif. Metode Talking Stick dinilai sebagai salah satu metode belajar yang menjadikan pembelajaran lebih efektif, kreatif dan menyenangkan, diharapkan mampu meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran PPKn kompetensi dasar memahamai norma-norma yang berlaku dalam kehidupan bermasyarakat untuk mewujudkan keadilan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan metode Talking Stick dan bagaimana peningkatan hasil belajar dengan penerapan metode Talking Stick pada mata pelajaran PPKn materi norma dan keadilan pada siswa kelas VII-E SMPN 1 Cimenyan tahun pelajaran 2019/2020. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan dan peningkatan hasil belajar siswa melalui penerapan metode Talking Stick pada mata pelajaran PPKn materi norma dan keadilan pada siswa kelas VII-E SMPN 1 Cimenyan tahun pelajaran 2019/2020. Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini dilasanakan sebanyak dua siklus. Subjek penelitian adalah kelas VII-E SMPN 1 Cimenyan tahun pelajaran 2019/2020 yang terdiri dari 40 siswa. Dari hasil analisis data ketuntasan belajar siswa maupun dari rata-rata kelas mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II. Pada siklus I presentase ketuntasan belajarnya sebesar 63,50 % dan rata-rata nilai sebesar 63 sedangkan siklus II ketuntasan belajarnya sebesar 91,00 % dan rata-rata kelas sebesar 83,07. Ini berarti ketika kegiatan pembelajaran PPKn dengan penerapan metode pembelajaran Talking Stick terdapat perbaikan yang positif pada hasil belajar PPKn siswa kelas VII-E SMPN 1 Cimenyan tahun pelajaran 2019/2020.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JPG

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal Penelitian Guru merupakan jurnal di bawah naungan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Subang. Jurnal ini mempublikasikan naskah-naskah artikel ilmiah dalam semua bidang ilmu pendidikan. Jurnal ini difokuskan untuk mewadahi publikasi ilmiah dari hasil penelitian guru baik pada ...