Surya Abdimas
Vol. 5 No. 4 (2021)

Pelatihan Pembuatan Keripik Usus Bagi Ibu-Ibu PKK di Desa Gedangsewu Kecamatan Pare Kabupaten Kediri

Dyah Nurul Afiyah (Universitas Islam Kadiri, Indonesia)
Riska Nurtantyo Sarbini (Universitas Islam Kadiri, Indonesia)



Article Info

Publish Date
29 Oct 2021

Abstract

Desa Gedangsewu merupakan desa di Kecamatan Pare Kabupaten Kediri yang mayoritas penduduknya bertani, berkebun dan berwirausaha. Pelatihan-pelatihan yang dilakukan sebaiknya disesuaikan dengan potensi sumber daya disana. Desa Gedangsewu seperti daerah lain di Kabupaten Kediri, memiliki populasi peternakan ayam yang cukup besar, sehingga jumlah daging ayam maupun hasil ikutannya cukup banyak. Adanya potensi tersebut, membuat pengabdi melakukan pelatihan pembuatan keripik usus dengan tujuan memberikan pengetahuan dan keterampilan baru dalam pembuatan produk olahan usus kepada ibu-ibu PKK. Metode yang dilakukan adalah pelatihan dan evaluasi pelatihan. Hasil pelaksanaan pengabdian masyarakat dalam pembuatan kripik usus, peserta mampu memahami dan mengetahui cara pembuatan kripik usus. Kegiatan pengabdian masyarakat ini harus dikembangkan lagi, sehingga mampu memproduksi kripik usus dengan skala besar yang dapat membuka lapangan pekerjaan dan menyerap tenaga kerja.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

abdimas

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Social Sciences Other

Description

Surya Abdimas adalah jurnal yang mengkaji wahana pengembangan serta penerapan llmu Pengetahuan dan Teknologi kepada masyarakat secara luas sebagai bentuk publikasikan hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat, yang mencakup konsep, model, dan implementasinya sebagai upaya peningkatan partisipasi ...