Indonesian Journal of Sport & Tourism
Vol 3, No 2 (2021)

Survei Ketersediaan Sarana dan Prasarana Penunjang Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK)

KUNE, Daniel Mikhael Kune (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jul 2021

Abstract

Sarana prasarana merupakan fasilitas pendukung yang dapat menunjang proses kegiatan dalam organisasi apa saja termasuk di dalamnya adalah satuan pendidikan atau sekolah. Sehingga sekolah perlu menyediakan sarana dan prasarana yang baik untuk keeberlangsungan proses belajar mengajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketersediaan sarana dan prasarana penunjang pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga Kesehatan (PJOK) di Tingkat SMA se-Kecamatan Buleleng. Jenis penelitian ini adalah Deskriptif Kuantitatif, dengan menggunakan metode Survei. Subjek penelitian seluruh populasi SMA se-Kecamatan Buleleng yaitu berjumlah 10 populasi. Analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan cara mengklasifikasikan jenis data yang diperoleh dari lembar instrument. Hasil penelitian menunjukan sebagai berikut (1) Ketersediaan sarana penunjang pembelajaran PJOK di SMA se-Kecamatan Buleleng berjumlah  2604 dan yang berkondisi baik 2388 sarana dengan presentase 91.71%  yang berkondisi rusak 215 sarana presentase 8.29%. Dan dari segi kepemilikan sebanyak 2604 yang milik sendiri 2597 dengan preentase 99.73% dan yang menyewa/meminjam 7 dengan presentase 0.27% (2) Ketersediaan prasarana berjumlah yaitu 43 dan yang berkondisi baik 42 prasarana dengan prsentase 97.67% yang berkondisi rusak 1 prasarana dengan presentase 2.33%. Dan dari segi status kepemilikan milik sendiri 37 dengan presentase 86.05% dan yang meminjam/menyewa berjumlah 6 dengan presentase 13.95%. Kata Kunci: Sarana, Prasarana, Survei

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

IJST

Publisher

Subject

Education Environmental Science Public Health

Description

This article is devoted to sports tourism. The purpose of this article is to examine theoretical material on sports tourism, to analyze sports tourism in Indonesian and to search for promising areas for the study of sports tourism in our ...