Akuntansi Bisnis & Manajemen (ABM)
Vol 28 No 1 (2021): April

PENGARUH PENDAPATAN PEMBIAYAAN MURABAHAH DAN FDR TERHADAP PROFITABILITAS BANK BNI SYARI’AH

Isdikah Nabila (Universitas Singaperbangsa Karawang)
Dian Hakip Nurdiansyah (Universitas Singaperbangsa Karawang)



Article Info

Publish Date
02 Apr 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji serta menganalisis pengaruh antara Pendapatan Murabahah dan Financing to Deposit Ratio terhadap Return on Assets pada Bank BNI Syariah. Sumber data pada penelitian ini merupakan data sekunder berupa laporan keuangan yang diambil dari laman BNI Syariah secara triwulan pada tahun 2012-2019. Data tersebut diterbitkan pada laman www.bnisyariah.co.id. Data yang diperoleh sebanyak 32 pengamatan. Analisis akan dilakukan dengan menggunakan Analisis Regresi Linear Berganda dengan program SPSS. Hasil dari riset ini menunjukkan bahwa Pendapatan Murabahah memiliki pengaruh positif terhadap Return on Assets, sedangkan Financing to Deposit Ratio tidak berpengaruh terhadap Return on Assets.

Copyrights © 2021