Baut Dan Manufaktur
Vol 3 No 02 (2021): Jurnal Baut Dan Manufaktur Vol. 3 No. 2 Tahun 2021

PERANCANGAN SISTEM PEMADAM KEBAKARAN PADA GEDUNG APARTEMEN X BERLANTAI 20 DI JAKARTA

Linda Widiastuti (Program Studi Teknik Mesin Universitas Islam As-Syafiiyah)
Paul David Rey (Unknown)
Amiral Aziz (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2021

Abstract

Gedung apartemen X merupakan hunian yang dilengkapi dengan sistem proteksi kebakaran guna meminimalisir jika terjadi kebakaran serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi para penghuninya. Penelitian diawali dengan pengumpulan data. Pengolahan data yang dilakukan mengacu pada standar SNI 03-3985-2000, SNI 03-3987-1995, NFPA 13, NFPA 10 dan NFPA 14, meliputi perancangan pada sistem sprinkler dan hidran yang dibutuhkan, menghitung kebutuhan air pemadam kebakaran, menghitung head total pompa dan daya air yang dibutuhkan. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, didapat bahwa bangunan termasuk klasifikasi bahaya kebakaran sedang dan dirancang menggunakan sprinkler jenis sistem pipa basah dengan kepekaan suhu 57°C warna jingga arah pancaran ke bawah dan memiliki hidran gedung sebanyak 2 buah pada setiap lantainya, hidran halaman sebanyak 4 buah serta hidran kota sebanyak 4 buah, kapasitas pasokan air yang dibutuhkan untuk sistem pemadam kebakaran sebanyak 284 m³. Pipa yang digunakan adalah jenis pipa galvanized dengan total head pompa sebesar 168 m dengan kapasitas pompa 1250 gpm.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

bautdanmanufaktur

Publisher

Subject

Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal Keilmuan Bidang Teknik Mesin dan Teknik Industri dengan Fokus Keilmuan : Teknik Industri : Logistics & Supply Chain Management, Operations Research, Quality, Reliability, and Maintenance Management, Data Mining & Artificial Intelligence, Production Planning & Inventory Control, Ergonomics & ...