Open Access Jakarta Journal of Health Sciences (OAJJHS)
Vol 1 No 2 (2021): Open Access Jakarta Journal of Health Sciences

Pengetahuan Wabah Covid-19 dan Aturan Kekarantinaan terhadap Kepatuhan dalam Upaya Pencegahan Covid-19

abdul aziz (stikim)
Yeni Koto (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Indonesia Maju (STIKIM))
Eka Rokhmiati (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Indonesia Maju (STIKIM))



Article Info

Publish Date
09 Nov 2021

Abstract

Latar belakang: Pengetahuan yang rendah tentang wabah Covid-19 dan kontak yang erat dengan pasien terinfeksi Covid-19 akan mempermudah proses penularan Covid-19 antara manusia. Sehingga himbauan kepada masyarakat untuk menjaga jarak fisik, melakukan berbagai kegiatan dari rumah, seperti bekerja, beribadah, dan belajar utuk mencegah menyebarnya Covid-19 di masyarakat. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan tentang wabah Covid-19 dan aturan kekarantinaan terhadap kepatuhan dalam upaya pencegahan Covid-19 di Desa Dramaga Bogor. Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional dengan teknik pengambilan sampel secara accidental sampling.  Jumlah responden 114 warga Desa Dramaga. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Uji statistik menggunakan uji Chi square dengan tingkat kemaknaan α 0,05. Hasil: Hasil uji chi square menunjukkan ada hubungan pengetahuan wabah Covid-19 terhadap kepatuhan dalam upaya pencegahan Covid-19 di Desa Dramaga Bogor dengan Pvalue 0,000 < 0,05. Kesimpulan: Terdapat hubungan antara pengetahuan tentang wabah Covid-19 terhadap kepatuhan dalam upaya pencegahan Covid-19 di Desa Dramaga Bogor.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

oajjhs

Publisher

Subject

Education Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Open Access Jakarta Journals of Health Science accepts related writings: surgical medical nursing, Emergency nursing, mental nursing, maternity nursing and children, community nursing, family and elderly nursing management. we are also accepts all writings with various disciplines of science with ...