JPI
Vol 3, No 2 (2020)

Penguasaan Konsep dan Kreativitas Siswa melalui Pembelajaran Berbasis WhatsApp Group pada Materi Perpindahan Panas

Rosliany, Alya (Unknown)
Sudin, Ali (Unknown)
Sujana, Atep (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Nov 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penguasaan konsep siswa melalui pembelajaran berbasis WhatsApp Group pada materi perpindahan panas, untuk mengetahui kreativitas siswa melalui pembelajaran berbasis WhatsApp Group pada materi perpindahan panas dan untuk mengetahui keterlaksanaan pembelajaran berbasis WhatsApp Group pada materi perpindahan panas. Manfaat dari penelitian ini dapat bertambahnya pengetahuan penguasaan konsep dan kreativitas siswa melalui pembelajaran berbasis WhatsApp Group. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan cross-sectional desain. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Kelas V SD Negeri di seluruh Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang dilihat dari jumlah siswa pada tahun ajaran 2019/2020. Teknik sampel yang digunakan yaitu nonprobability sampling dengan jenis convenience sampling. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Bendungan I dengan jumlah keseluruhan 20 siswa yang terdiri dari 11 laki-laki dan 9 perempuan. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa keterlaksanaan pembelajaran berbasis WhatsApp Group dapat memberikan pengaruh positif dan baik terhadap penguasaan konsep serta kreativitas siswa.

Copyrights © 2020






Journal Info
JPI

Abbrev

penailmiah

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal Pena ilmiah adalah jurnal ilmiah edisi online yang berbasis hasil-hasil penelitian dalam ranah pendidikan guru sekolah dasar. Penelitian meliputi desain penelitian tindakan kelas, eksperimen, studi kasus, dan lain-lain. Scope penelitian meliputi model, metode, strategi, pendekatan, dan media ...