Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 4, No 3 (2021): Kumawula: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

PELATIHAN STRATEGI BISNIS BERBASIS PENGETAHUAN DIGITAL BAGI WIRAUSAHA EKSPORTIR DI KABUPATEN PANGANDARAN

Sam'un Jaja Raharja (Unknown)
Sari Usih Natari (Departemen Ilmu Administrasi Bisnis Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Padjadjaran)
Luthfi Thirafi (Departemen Ilmu Administrasi Bisnis Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Padjadjaran)



Article Info

Publish Date
04 Dec 2021

Abstract

Revolusi digital mempermudah pengiriman informasi digital secara cepat dan tepat. Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di daerah Pangandaran sendiri sudah cukup dikenal baik di Indonesia, dari sisi inovasi produk dan wisata lautnya. Namun semenjak adanya pandemi Covid-19 sejak bulan Maret tahun 2020, omset penjualanan menurun drastis 50% untuk usaha UMKM tersebut. Oleh karena itu, diperlukannya pelatihan untuk meningkatkan pengetahuan pelaku usaha terkait penjualanan secara digital. Tujuan diadakannya pelatihan ini untuk mengedukasi pelaku UMKM mengenai pengenalan digital dalam melakukan usahanya secara aman dan proporsional. Pengetahuan digital adalah sebuah konsep pemahaman dari perkembangan zaman mengenai teknologi dan sains, dari semua yang bersifat manual menjadi otomatisdan dari semua yang bersifat rumit menjadi ringkas. Metode pelaksanaan terdiri dari tahap analisa awal, di mana dilakukan survei, observasi dan pelibatan pihakĀ  terkait lainnya. Tahap kegiatan pelatihan dilaksanakan dengan melibatkan narasumber internal dan narasumber eksternal. Hasil pelaksanaan pelatihan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan teknologi digital di kalangan peserta. Hal ini dapat dilihat dari indikasi sebagai berikut (1) peserta lebih banyak mengetahui dan mengenal berbagai platform digital dibanding sebelumnya (2) berdasarkan hasil pre-test dan post-test, terdapat penambahan pengetahuan dan penguasaan keterampilan tentang teknologi digital dibanding sebelum diberikan pelatihan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

kumawula

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Kumawula: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat, dengan nomor terdaftar ISSN 2620-844X (online) adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh Pusat Studi Desentralisasi dan Pembangunan Partisipatif Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Padjadjaran. Jurnal ini meliputi berbagai ...