PAUD Lectura: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini
Vol. 2 No. 02 (2019): PAUD Lectura: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini

Pengaruh Gerak Dan Lagu (Music And Movement) terhadap Peningkatan Kosakata Bahasa Inggris pada Anak Usia 5-6 Tahun di PAUD Kasih Ibu

Ni Made Arwati (PAUD Kasih Ibu)
Siti Fadillah M.Pd (Universitas Lancang Kuning)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2019

Abstract

Meningkatkan kosakata bahasa Inggris pada anak usia 5-6 tahun di PAUD Kasih Ibu dengan menggunakan metode gerak dan lagu (music and movement) pada kelas A2 tahun ajaran 2018/2019. Penelitian ini diharapkan memberikan kontribusi terhadap pengembangan pendidikan anak usia dini. Jenis penelitian ini adalah penelitian quasi-eksperimen yang terdiri dari dua kelas, yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Subjek penelitian yaitu anak PAUD Kasih Ibu sebanyak 30 orang. Objek penelitian ini yaitu kosakata bahasa Inggris. Metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan unjuk kerja. Teknik analisis data menggunakan deskriptif kuantitatif dengan bantuan SPSS 21.Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode gerak dan lagu (music and movement) dapat meningkatkan kosakata bahasa Inggris pada anak. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil observasi sebelum tindakan diperoleh persentase 35.00 dan sesudah perlakuan meningkat menjadi 70.00. Selain itu, nilai N-Gain dari kelas eksperimen yaitu 0.54, ini menunjukkan bahwa metode gerak dan lagu memberikan pengaruh yang positif terhadap peningkatan kosakata bahasa Inggris anak. Nilai hipotesis sesudah perlakuan yaitu 0.000, ini berarti hipotesis nol ditolak dan hipotesis alternatif diterima yang artinya terdapat perbedaan yang signifikan dari penggunaan metode gerak dan lagu (music and movement) terhadap peningkatan kosakata bahasa Inggris anak usia 5-6 tahun di PAUD Kasih Ibu.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

paud-lectura

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Social Sciences

Description

PAUD Lectura is a journal published by PG-PAUD FKIP Lancang Kuning University. This Journal as a scientific media for research study of lecturers, students and other researchers related to early childhood education. This journal is published periodically twice a year, in October and April. The ...