Window of Health : Jurnal Kesehatan
Vol. 04 No.01 (Januari, 2021)

Adaptasi Alat Ukur Literasi Gizi untuk Mahasiswa Tahun Pertama Universitas Halu Oleo

Andriani, Wa Ode Sri (Unknown)
Anshari, Dien (Unknown)
Fitirani, Yessy (Unknown)
Sopamena, Yoslien (Unknown)
Pontambing, Yulita Sirinti (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2021

Abstract

Literasi gizi adalah tingkatan dimana seseorang memiliki kapasitas untuk memperoleh, mengolah, dan memahami informasi dasar dan layanan gizi guna membuat keputusan gizi yang tepat. Penelitian mengenai literasi gizi masih belum banyak dilakukan di Indonesia karena belum banyak instrumen yang layak untuk mengukur literasi gizi. Penelitian ini bertujuan untuk mengadaptasi instrumen The Newest Vital Sign (NVS) untuk digunakan pada mahasiswa program sarjana Universitas Halu Oleo di Sulawesi Tenggara. Tahap pertama peneliti mengadaptasi NVS melalui wawancara kognitif pada mahasiswa S1 reguler tahun pertama Universitas Halu Oleo untuk mengevaluasi kemudahan dan pemahaman akan pertanyaan dan pilihan jawabannya. Instrumen yang telah diadaptasi kemudian digunakan melalui survey daring untuk mengumpulkan data dari 379 sampel mahasiswa tahun pertama Universitas Halu Oleo. Data dianalisis untuk reliabilitas antar-item, validitas konstruk, serta statistik deskriptif. Hasil adaptasi NVS memperoleh nilai reliabilitas antar-item yang cukup (Cronbach’s Alpha=0,60), dan memiliki asosiasi positif dengan domain fungsional dari Health Literacy Scale (HLS-EU-Q16) seperti yang diharapkan (r=0.167, p<0,01). Skor rata-rata dari 6 pertanyaan NVS adalah 2.48 (SD=1,40). NVS versi adaptasi ini dapat digunakan sebagai instrumen untuk mengukur literasi gizi pada mahasiswa program sarjana Universitas Halu Oleo.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

woh

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Window of Health is a media publication of scientific works in the field of health in a broad sense such as public health, nursing, midwifery, medicine, pharmacy, health psychology, nutrition, health technology, health analysis, health information system, medical record, health law, ...