Edukids: Jurnal Pertumbuhan, Perkembangan, dan Pendidikan Anak Usia Dini
Vol 17, No 2 (2020)

PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN BOTANICA-PROJECT UNTUK MENSTIMULASI MOTORIK HALUS ANAK USIA DINI

Jessica, Sarah (Unknown)
Adhe, Kartika Rinakit (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2020

Abstract

Kemampuan motorik halus pada anak usia 4-5 tahun sangat penting untuk dioptimalkan dan distimulasi dengan menerapkan metode yang tepat. Kematangan pada aspek motorik halus dapat meningkatkan keterampilan hidup seperti memakai dan mengancingkan baju sendiri, memakai sepatu sendiri, serta menyikat gigi, selain itu juga dapat membantu anak dalam menyelesaikan tugas di sekolah seperti menulis. Tujuan yang akan dicapai pada penelitian ini adalah untuk mengembangkan sebuah modul pembelajaran dengan metode Botanica-Project sebagai alternative pengembangan kegiatan motorik halus bagi anak usia 4-5 tahun serta mengetahui kelayakan dan keefektifan dari modul pembelajaran tersebut. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Research and Development (RD) dan mengacu pada model pengembangan 4D (Define, Design, Development, Dissemination). Data berupa penilaian mengenai kelayakan dan keefektifan modul pembelajaran Botanica-Project diperoleh dengan teknik angket atau kuesioner online dalam bentuk Google form. Hasil data yang diperoleh dari uji coba kelayakan dan keefektifan modul pada 30 guru TK di Surabaya menunjukkan nilai persentase sebesar 87%  sehingga termasuk dalam kategori sangat baik. Adapun penilaian kelayakan modul dari ahli materi memperoleh nilai persentase sebesar 89% dan termasuk kategori sangat baik, selain itu penilaian yang dilakukan oleh ahli media memperoleh nilai persentase sebesar 85% dan dapat digolongkan dalam kriteria sangat baik. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa modul pembelajaran Botanica-Project dinyatakan memenuhi standar kelayakan dan keefektifan dalam menstimulasi aspek motorik halus anak pada usia 4-5 tahun. Pengembangan modul pembelajaran Botanica-Project dapat menjadi inovasi bahan ajar bagi guru TK dalam rangka menstimulasi kemampuan motorik halus anak usia 4-5 tahun melalui kegiatan berkebun hidroponik yang dilakukan di luar ruangan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

edukid

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal Edukids bertujuan untuk memfasilitasi penyebaran penelitian tentang isu-isu yang berkaitan dengan pendidikan anak usia dini untuk menyelesaikan masalah dalam pendidikan dan pembelajaran. Jurnal ini berisi artikel penelitian yang diproses melalui blind peer review. Jurnal Edukids menerima ...