TECHNO-SOCIO EKONOMIKA
Vol 14, No 2 (2021): Jurnal Techno-Socio Ekonomika - Oktober

IMPLEMENTASI PEMODELAN SELF ASSESMENT DALAM PENILAIAN KINERJA KARYAWAN

Siti Saadah (Unknown)
Vip Paramarta (Unknown)
Didin Saepudin (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2021

Abstract

Universitas Sangga Buana telah memberlakukan penilaian kinerja karyawan dengan membagikan kertas kuesioner yang disebar dan diisi oleh atasan langsung, atasan khusus dan rekan sejawat. Pada prosesnya, kegiatan penyebaran kuesioner banyak menggunakan kertas serta memungkinkan akan terjadinya human error, pada pengumpulan lembar kuesioner yang telah diisi, terkadang tercecer atau hilang dan tidak terarsipkan dengan baik oleh petugas. Selanjutnya tahap penghitungan kueioner juga sangat memungkinkan terjadi kesalahan input data dan perhitungan. Kesalahan tersebut dapat mempengaruhi penilaian karyawan, sehingga diperlukan sebuah model penilaian karyawan berupa sistem informasi yang terintegrasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Model Penilaian Kinerja Karyawan Berbasis Daily Activities Report Sebagai Implementasi Self assesment pada Karyawan Universitas Sangga Buana YPKP Bandung dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif. Hasilnya adalah model Penilaian Kinerja Karyawan Berbasis Daily Activities Report Sebagai Implementasi Self assesment pada Karyawan Universitas Sangga Buana YPKP Bandung bisa digunakan dan diimplementasikan sesuai dengan hasil wawancara dari beberapa informan dan hasil pengujian sistem dengan tim IT. Kata Kunci: Evaluasi Kinerja, Self assesment, Daily Activity Report. 

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

techno-socio-ekonomika

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

TECHNO-SOCIO EKONOMIKA (ISSN : 1979-4835 | E-ISSN : 2721-2335) adalah jurnal berkala ilmiah yang diterbitkan dua kali setahun (bulan April - bulan Oktober) yang mempublikasikan hasil penelitian orisinal tentang keteknikan, sosial, dan ekonomika. Jurnal ini bertujuan untuk mengembangkan konsep, ...