Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran
Vol 2 No 1 (2018): JURNAL WACANA

IMPLEMENTASI LITERASI UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI PEMBELAJARAN PADA MATERI MEMBACA AKSARA JAWA SISWA SMA

encil puspitoningrum (universitas nusantara pgri kediri)



Article Info

Publish Date
22 Apr 2018

Abstract

Salah satu peran guru atau pengajar adalah memotivasi siswa agar mereka dapat berinteraksi dengan berbagai sumber belajar dengan baik. Sumber belajar bukan hanya berupa manusia, benda di sekitar, bahkan lingkungan sekitar juga merupakan sumber belajar. Sumber belajar bukan hanya sesuatu untuk dirancang untuk keperluan mengajar, melainkan juga media pembelajaran diperlukan untuk menyampaikan atau perantara untuk menyampaikan tujuan dari disajikannya sumber belajar tersebut. Permasalahannya, tidak semua guru atau pengajar mampu menggunakan atau mengoperasikan bahkan membuat sebuah media pembelajaran. padahal media pembelajaran dinilai dapat membantu guru dalam menyampaikan sebuah pembelajaran. wujud interaksi antara siswa dengan sumber belajar dapat bermacam-macam. Cara belajar dengan mendengarkan ceramah merupakan salah satu wujud dari interaksi tersebut. Namun jika cara belajar hanya dari mendengarkan saja, maka akan diragukan efektivitasnya. Belajar akan lebih banyak efektif jika peserta didik diberikan banyak kesempatan untuk melakukan eksplorasi sumber belajar melalui perantara berbagai macam media. Oleh karena itu literasi penggunaan media dianggap sangat diperlukan bagi guru maupun pengajar untuk meningkatkan kompetensi mereka dalam mengimplementasikan literasi.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

bind

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran diterbitkan pada bulan April dan Oktober oleh Universitas Nusantara PGRI Kediri. Artikel yang dimuat merupakan hasil penelitian bahasa, seni, dan pengajarannya, yang belum dimuat dalam media cetak dan elektronik lain. Fokus dan scope meliputi : 1. ...