Jurnal Pemerintahan dan Kebijakan (JPK)
Vol 1, No 1 (2019): December

Implementasi Sistem E-Voting Untuk Meningkatkan Kualitas Demokrasi di Indonesia

Junior Hendri Wijaya (Lembaga Penelitian, Publikasi & Pengabdian Masyarakat Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)
Achmad Zulfikar (Universitas Hasanuddin)
Iman Amanda Permatasari (Magister Ilmu Pemerintahan,Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2019

Abstract

Indonesia berada di posisi ke enam yang menggunakan internet terbanyak di dunia. Peringkat ke enam terbesar ini di antara sekitar 3,6 miliar jumlah pengakses internet di dunia.Angka ini menunjukan pengguna internet di Indonesia cukup tinggi. Populasi indonesia yang berjumlah 265,4 juta dengan memiliki 50% pengguna internet. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisa Implementation of electronic voting to enhance the quality of democracy in Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah studi pustaka. Berdasarkan hasil temuan peneliti, Indonesia memiliki peluang besar dalam mengimplementasikan elektronik voting, sehingga penerapan ini dapat meningkatkan kualitas demokrasi di Indonesia. Berdasarkan fakta-fakta analisis SWOT yang lebih banyak menghasilkan peluang dan kekuatan untuk Indonesia, meskipun masih terdapat kelemahan dan ancaman dalam penerapan sistem E-voting dalam pemilu.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jpk

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pemerintahan dan Kebijakan (JPK) adalah jurnal unggulan, peer-review, jurnal akses terbuka tentang isu-isu pemerintahan dan kebijakan pemerintah. Jurnal ini memberikan kesempatan kepada akademisi dan praktisi politik pemerintahan untuk menganalisis, dan menyebarluaskan berbagai problematika ...