Prosiding Semnastek
PROSIDING SEMNASTEK 2021

Kajian Konsep Healing Therapeutic Architecture Pada Fasilitas Pendidikan Anak-Anak Luar Biasa, Studi Kasus: Ifield School Sensory Garden

Nur Fadlilah (Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Jakarta)
Finta Lissimia (Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Jakarta)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2021

Abstract

Anak-anak luar biasa membutuhkan fasilitas pendidikan yang sesuai untuk membantu mereka mengubah keluarbiasaan mereka menjadi rasa kepercayaan diri dalam berkarya dan mengabdi untuk bangsa. Kajian dalam penelitian ini adalah terkait penerapan konsep healing therapeutic pada fasilitas pendidikan anak-anak luar biasa. Metode kualitatif diskriptif adalah metode yang digunakan dalam penelitian ini. Studi literatur digunakan sebagai metode pengumpulan data dalam kajian ini. Studi kasus yang diambil adalah Ifield School Sensory Garden. Pendekatan dalam analisis menggunakan prinsip desain healing therapeutic (Chrysikou) dipadukan dengan prinsip media therapeutic (Holowitz), menghasilkan kajian bahwa: Ifield School Sensory Garden menerapkan konsep healing therapeutic meliputi pada seluruh prinsip yaitu care in community, design for domesticity, social valorization, integrated with nature, dan therapeutic media.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

semnastek

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Prosiding Seminar Nasional Sains dan Teknologi (SEMNASTEK) merupakan kumpulan paper atau artikel ilmiah yang telah dipresentasikan di acara Seminar Nasional Sains dan Teknologi (SEMNASTEK) yang diadakan secara rutin tiap tahun oleh Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta. ...