Welvaart : Jurnal Ilmu Kesejahteraan Sosial
Vol 2, No 2 (2021): Edisi Desember

BENTUK PEMBERIAN DUKUNGAN PSIKOSOSIAL REMAJA PADA ERA PANDEMI COVID-19 DI UPTD PANTI SOSIAL ANAK DAN REMAJA DINAS SOSIAL PROVINSI SULAWESI TENGGARA

Insan Suarif (Universitas Halu Oleo)
Megawati Asrul Tawulo (Unknown)
Aryuni Salpiana Jabar (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2021

Abstract

PenelitianĀ  ini bertujuanĀ  untuk mengetahui dampak pandemi COVID-19 terhadap psikososial remaja di UPTD-PSAR dinas sosial Provinsi Sulawesi Tenggara dan bentuk pemberian dukungan psikososial remaja pada era pandemi COVID-19 di UPTD-PSAR dinas sosial Provinsi Sulawesi Tenggara serta untuk mengetahui tujuan pemberian dukungan psikososial remaja pada era pandemi COVID-19 di UPTD-PSAR dinas sosial Provinsi Sulawesi Tenggara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Kualitatif. Dengan Teknik penetuan informan purpusive sampling dan Hasil Penelitian ini adalah munculnya COVID-19 memberikan dampak negatif terhadap psikososial remaja di UPTD-PSAR dengan munculnya virus COVID-19 timbulnya masalah dimana remaja mengalami masalah Masalah Emosional, Masalah kognitif, Masalah Relasi, Ketakutan, Kekhawatiran, bahkan stress sehingga UPTD-PSAR melakukan pemberian dukungan psikososial dengan bentuk berupa dukungan psikologis awal, konseling, kegiatan keagmaan, edukasi dan kegiatan rekreasional dimana pemberian dukungan psikososial di UPTD-PSAR adalah semua bentuk kegiatan yang bertujuan melindungi dan mengatasi masalah psikososial dan meningkatkan kesejahteraan psikososial remaja dalam masa bencana.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

WELVAART

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Social Sciences

Description

Welvaart: Jurnal Ilmu Kesejahteraan Sosial Terbit 2 kali setahun. Diterbitkan oleh Jurusan Kesejahteraan Sosial Fisip Univertsitas Halu Oleo. Publikasi ilmiah ini diperuntukkan sebagai media publikasi hasil-hasil penelitian mahasiswa dan dosen khususnya yang terkait dengan bidang kesejahteraan ...