Jurnal Pedagogi dan Pembelajaran
Vol. 2 No. 3 (2019): Oktober

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Game Tournament Berbantu Media Ledusa Tema 3

Ayu Parmawati (Universitas PGRI Semarang)
Fine Reffiane (Universitas PGRI Semarang)
Husnul Hadi (Universitas PGRI Semarang)



Article Info

Publish Date
13 Aug 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe team game tournament berbantu media ledusa terhadap hasil belajar, kepanjangan ledusa adalah lempar dadu raksasa. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SDN Kembangsari 01 Semarang, Karena pada penelitian ini jumlah populasinya kurang dari 100 siswa, maka jumlah sampel sama dengan jumlah populasi sebanyak 24 siswa. Penelitian ini hanya menggunakan satu kelas saja dimana penelitian ini dapat menguji pengaruh model kooperatif tipe TGT berbantu media ledusa, dengan membandingkan hasil siswa sebelum diberi perlakuan dan sesudah diberi perlakuan. Sebelum diberi perlakuan rata-rata nilai siswa dengan uji normalitas adalah 71,67, setelah diber perlakuan nilai rata-rata siswa menjadi 81,87. Model pembelajaran kooperatif tipe TGT memperoleh tanggapan positif yaitu siswa merasa senang dan tidak membosankan dengan pembelajaran team game tournament berbantu media ledusa dan dapat meningkatkan pemahaman pada tema 3 peduli terhadap makhluk hidup kelas VI. Simpulan dari penelitian ini yaitu model pembelajaran kooperatif tipe team game tournament berbantu media ledusa kelas VI SDN Kembangsari 01 Semarang berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar pada tema 3 peduli terhadap makhluk hidup kelas VI dan mendapat tanggapan positif dari siswa. Parmawati, A. 2019. Pengaruh Model Kooperatif Tipe Team game tournament berbantu media ledusa kelas VI SDN Kembangsari 01 Semarang.  Kata Kunci: Model team game tournament, media ledusa, hasil belajar tema 3 

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JP2

Publisher

Subject

Education Other

Description

JURNAL PEDAGOGI DAN PEMBELAJARAN aims at becoming the publication center of education researches in instruction, learning and teaching, curriculum development, learning environment, teacher education, educational technology, and educational ...