Jurnal Pendidikan Guru (JPG)
Vol 3, No 2 (2022): JPG: Jurnal Pendidikan Guru

EFEKTIFITAS PEMBELAJARAN BACA TULIS AL-QUR’AN DALAM PENINGKATAN HASIL BELAJAR AL-QUR’AN HADITS KELAS IV DI MI MIFTAHUL JANNAH CIJANTUNG

Yasinta Azizah (Universitas Ibn Khaldun)



Article Info

Publish Date
10 May 2022

Abstract

Pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an merupakan pengetahuan dasar agar dapat menerapkan bacaan yang ada dalam Al-Qur’an. Al-Qur’an dan Hadits keduanya menggunakan Bahasa Arab. Pembelajaran baca tulis ini diharapkan dapat mendukung pencapaian target pada mata pelajaran Al-Qur’an Hadits. Penelitian ini mempunyai tujuan “ingin mengetahui apakah efektifitas pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an dapat meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran Al-Qur’an Hadits kelas IV MI Miftahul Jannah Cijantung Jakarta Timur”. Adapun metode penelitian ini menggunakan metode resitasi (penugasan) dengan menggunakan pendekatan kualitatif, metode ini juga memerlukan responden sebagian siswa kelas IV MI Miftahul Jannah Cijantung yang berjumlah 50 peserta didik variabel pada skripsi ini ada 2 yaitu efektifitas pembelajaran baca tulis Al-Qur’an dan peningkatan hasil belajar pada mata pelajaran Al-Qur’an Hadits. Penulis juga menggunakan metode wawancara, observasi dan angket (untuk memperkuat data. Dari jumlah murid yang mengerjakan (masuk pada kegitan ulangan) kurang lebih sebanyak 12 murid dengan rentang nilai rendah 30 – 72. Sedangkan kelompok nilai tinggi antara 85- 100. Dari jumlah murid yang mengerjakan kurang lebih sebanyak 11 murid dengan rentang nilai terendah 40- 70 sedangkan untuk nilai KKM = 72. Dari jumlah kelas 4 A 12 murid dan kelas 4 B 11 murid, ternyata mereka adalah murid yang belum bisa membaca Al-Qur’an bahkan masih belum hafal huruf dan belum bisa menulis huruf Al-Qur’an. Sedangkan rentang nilai tinggi antara 85-100 adaah murid yang sudah bisa membaca Al-Qur’an dengan lancar. (36,39 % ) yang cukup lancar (45,48 %), kemudian peserta didik yang bisa menulis Al-Qur’an 34,09 % dan yang bisa kurang rapih (61,41 %).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpg

Publisher

Subject

Other

Description

Merupakan Jurnal Pendidikan yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Ibn Khaldun Bogor. Ruang lingkup meliputi penelitian para guru terkait ...