Journal Nursing Care Jurusan Keperawatan Politeknik Kesehatan Gorontalo
Vol 1, No 1 (2015): JOURNAL NURSING CARE

Hubungan Pengetahuan Tentang Hipertensi Dengan Kepatuhan Kontrol Klien Hipertensi di Puskesmas Global Tibawa Kabupaten Gorontalo

HAFNI VAN GOBEL (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Mar 2015

Abstract

Pengetahuan merupakan hasil dari tahu, dan ini terjadi setelah orang melakukan pengindraan terhadap suatu objek tertentu. Tetapi tidak semua individu yang berpengetahuan baik patuh terhadap instruksi yang diberikan karena mereka mempunyai pendidikan dan status ekonomi yang berbeda.Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan hubungan pengetahuan pasien tentang hipertensi dengan kepatuhan kontrol klien hipertensi di Puskesmas Global Tibawa Kabupaten Gorontalo. Metode penelitian ini termasuk jenis penelitian cross sectional. Populasi sebanyak 65 orang, dengan pengambilan sampel menggunakan kriteria inklusi dan eksklusi dengan jumlah sampel 50 orang . Variabel bebas yaitu pengetahuan pasien tentang hipertensi, dan variabel terikat adalah kepatuhan kontrol klien hipertensi.Teknik sampling yang digunakan adalah consecutive sampling. Kuesioner merupakan alat ukur yang digunakan pada penelitian ini. Analisis data pada penelitian ini menggunaka uji statistik “Chi Square (x 2 ).” Hasil penelitian menunjukkan : x 2 tabel, α; 0,05 =5,991dan x 2 hitung =9,54, berarti x 2 hitung lebih besar dari x 2 tabel. Kesimpulan; ada hubungan pengetahuan pasien tentang hipertensi dengan kepatuhan kontrol klien hipertensi di Puskesmas Global Tibawa Kabupaten Gorontalo.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

JNC

Publisher

Subject

Education Health Professions Medicine & Pharmacology

Description

The aim of JNC is to promote excellence in nursing sciences and practice through the dissemination of the latest, evidence-based, peer-reviewed clinical information and original research. This journal covers a wide range and considers articles of nursing on all aspects of nursing area such as ...