Jurnal Basicedu
Vol 6, No 5 (2022): October Pages 7664-9236

Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Berbasis Role Playing pada Pembelajaran Tematik Terpadu di Sekolah Dasar

Zelmi Kaffa (Universitas Negeri Padang, Indonesia)
Yalvema Miaz (Universitas Negeri Padang, Indonesia)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2022

Abstract

Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik berbasis Role Playing di rancang untuk meningkatkan efektivitas dan hasil belajar  peserta didik, dengan LKPD berbasis Role Playing peserta didik lebih mudah memahami materi pelajaran karena peserta didik langsung memerankan materi sehingga peserta didik lebih menghayati materi pembelajaran.  Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kevalidan, kepraktisan, dan keefektivan LKPD berbasis Role Playing pada pembelajaran tematik terpadu kelas IV SDIT Al Fikri dan SDIT Madani. Penelitian ini merupakan penilitian pengembangan (Research and Development) dengan  model Borg and Gall. Pengumpulan data menggunakan observasi, angket, tes tertulis, dan wawancara kemudian dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian yaitu mengahasilkan pengembangan LKPD berbasis Role Playing pada pembelajaran tematik terpadu kelas IV sekolah dasar sudah mendapatkan saran dari validator sehingga dapat digunakan sebagai bahan ajar tambahan bagi peserta didik. Pengembangan LKPD berbasis Role Playing sangat efektif digunakan dalam proses pembelajaran, hal ini dibuktikan dengan meningkatnya hasil belajar peserta didik.  Kesimpulan dari pengembangan LKPD berbasis Role Playing Tema Berbagai Pekerjaan, berdasarkan analisis data menunjukkan bahwa LKPD berbasis Role Playing sangat valid, praktis dan efektif digunakan dalam proses pembelajaran.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

basicedu

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal Basicedu merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendididkan dibawah Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masayarakat (LPPM) Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. Jurnal Basicedu sudah memiliki p-ISSN 2580-3735 dan versi online e-ISSN ...