Leibniz: Jurnal Matematika
Vol. 2 No. 2 (2022): Leibniz: Jurnal Matematika

Kemampuan Koneksi Matematis dan Kemandirian Belajar Siswa pada Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel

Lilyana Tri Muharomi (Institut Pendidikan Indonesia)
Ekasatya Aldila Afriansyah (Institut Pendidikan Indonesia)



Article Info

Publish Date
25 Jul 2022

Abstract

Salah satu kompetensi matematis yang penting untuk dikuasai oleh siswa adalah kemampuan koneksi matematis. Salah satu faktor yang memengaruhi kemampuan koneksi matematis adalah kemandirian belajar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kemampuan koneksi matematis yang dimiliki oleh siswa dan kemandirian belajar dengan fokus materi pada Sistem Persamaan Linear Dua Variabel. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan metode deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah 3 siswa kelas VIII SMP di Desa Cimareme. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian adalah purposive sampling. Metode pengumpulan data berupa tes soal kemampuan koneksi matematis, angket kemandirian belajar siswa, wawancara, dan dokumentasi. Seluruh data kemudian dianalisis melalui 3 tahapan, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Siswa dengan kemandirian belajar tinggi memiliki kemampuan koneksi matematis pada kategori tinggi dengan skor rata-rata 19 atau 95%; dan 2) Siswa dengan kemandirian belajar sedang memiliki kemampuan koneksi matematis pada kategori sedang dengan skor 11,5 atau 58%. Siswa dengan kategori kemandirian belajar tinggi sudah memenuhi semua indikator kemampuan koneksi matematis. Siswa dengan kategori kemandirian belajar sedang hanya memenuhi dua indikator kemampuan koneksi matematis, yaitu indikator koneksi antar topik matematika dan indikator koneksi matematika dengan kehidupan sehari-hari. Implikasi dari penelitian ini adalah diharapkan guru mampu meningkatkan pemahaman siswa terhadap soal-soal SPLDV yang berkaitan dengan disiplin ilmu lain dan diharapkan guru dapat menggunakan pendekatan yang mampu meningkatkan kemandirian belajar siswa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

leibniz

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Ruang lingkup artikel ilmiah yang dapat diterbitkan dalam Jurnal Leibniz ini adalah sebagai berikut: Geometri dan Aplikasinya, Teori Graf dan Aplikasinya, Riset Operasi dan Aplikasinya, Sistem Dinamik dan Aplikasinya, Model Matematika dan Aplikasinya, Teori Kontrol dan Aplikasinya, Aljabar dan ...