Jurnal Pengabdian Mandiri
Vol. 1 No. 7: Juli 2022

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DALAM UPAYA PENINGKATAN PENDAPATAN RUMAH TANGGA MELALUI KEGIATAN PENGOLAHAN JAHE MERAH DI DESA SUSUKAN KABUPATEN SEMARANG

Tri Widayati (Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Semarang)
Sri Suprapti (Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas 17 Agustus 1945 Semarang)



Article Info

Publish Date
23 Jul 2022

Abstract

Pada saat terjadi pandemic Covid 19, tanaman jahe merupakan salah satu komoditas yang dibutuhkan masyarakat untuk diolah menjadi jamu instan atau minuman kesehatan. Masyarakat Desa Susukan memanfaatkan peluang tersebut dengan menanam jahe merah dan memproduksi minuman jahe sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan pendapatan rumah tangga. Penduduk memanfaatkan lahan yang terbatas dengan menanam tanaman jahe pada polybag, selain mereka membeli bahan baku jahe merah untuk diolah. Metode pendekatan dalam pengabdian masyarakat ini dilakukan dengan pendekatan edukasi dan pelatihan kepada masyarakat, bahwa jahe merah selain sebagai bahan obat juga dapat dibuat manisan dan sirup. Kegiatan pengabdian ini dapat menambah pengetahuan dan ketrampilan, serta mendorong maysarakat untuk berpartisipasi aktif untuk meningkatkan pendapatan rumah tangga.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPM

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Pengabdian Mandiri and with printed version of ISSN:2809-8889 and the online version of ISSN:2809-8579 accomodates original research, or theoretical papers. We invite critical and constructive inquiries into wide range of fields of study with emphasis on interdisciplinary approaches that ...