Greensphere: Journal of Environmental Chemistry
Vol 1, No 2 (2021): Volume 1 Issue 2 tahun 2021

Pemisahan Logam Timbal Dalam Limbah Cair Simulasi Menggunakan Supported Liquid Membranes (SLM) Berpendukung Dengan Senyawa Pembawa Sinergi D2EHPA

Muhammad Cholid Djunaidi (Chemistry Department, Faculty of Sciences and Mathematics, Diponegoro University)
Danang Kuncoro Bhakti (Chemistry Department, Faculty of Sciences and Mathematics, Diponegoro University)
Rum Hastuti (Chemistry Department, Faculty of Sciences and Mathematics, Diponegoro University)
Nesti Dwi Maharani (Chemistry Department, Faculty of Sciences and Mathematics, Diponegoro University)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2021

Abstract

Abstrak. Timbal adalah logam yang digunakan secara luas dalam berbagai industri meliputi : batu bara, minyak, peleburan besi/baja, semen, baterai, tekstil, pestisida, gelas dan keramik. Kandungan limbah khususnya timbal sebesar 1,21 mg/L berada dalam berbagai bentuk senyawaan kimia yang berbeda-beda. Pengaruh logam-logam tersebut terhadap organisme akuatik dan manusia sangat berbahaya. Oleh karena itu perlu dilakukan pemisahan logam timbal dari limbah cair dengan metode Supported Liquid Membranes (SLM) berbentuk membrane PTFE dengan campuran pembawa D2EHPA yang memiliki efektivitas dan selektivitas yang tinggi terhadap ion logam Pb. Dalam proses pemisahan/pengadukan digunakan kerosen sebagai pelarut untuk D2EHPA dan asam sebagai larutan fasa penerima digunakan HNO3, HCl, dan H2SO4, terlihat bahwa persen transport timbal fasa umpan ke penerima dengan pengunaan HNO3 relatif lebih tinggi dibandingkan asam fasa penerima lainnya. Sedangkan proses pengadukan melibatkan n-heksan dan kloroform sebagai pelarut organik untuk D2EHPA dan melibatkan juga H2SO4 sebagai larutan fasa penerima. Persen transport fasa umpan ke fasa penerima yang lebih tinggi dicapai pada penggunaan kloroform sebagai pelarut organik.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

gjec

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry

Description

Greensphere: Journal of Environmental Chemistry adalah Jurnal yang diterbitkan oleh Departemen Kimia, Universitas Diponegoro Semarang. Jurnal ini terbit 2 kali dalam setahun pada bulan Mei dan November. Jurnal Greensphere: Journal of Environmental Chemistry mempubliksikankan hasil penelitian dan ...