Jurnal Ilmu Ekonomi Mulawarman (JIEM)
Vol 4, No 2 (2019)

Aktivitas produktif penduduk lanjut usia di samarinda




Article Info

Publish Date
10 Jan 2020

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untukĀ  mengetahui aktivitas produktif penduduk lanjut usia dan faktor-faktor penyebab penduduk lanjut usia bekerja. Informan dalam penelitian ini adalah penduduk lanjut usia yang bekerja dalam sektor informal di kota Samarinda. Jenis penelitian dalam sekripsi ini adalah penelitian kualitatif dengan data primer dan sekunder dengan teknik Accidential Sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dokumentasi, dan metode kepustakaan memalui pendekatan Naratif. Teknik analisis data yang digunakan terdiri dari reduksi data, penyajian, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukan aktivitas produktif penduduk lanjut usia di kota Samarinda adalah di sektor informal, yaitu pedagang dan jasa. Faktor yang memepengaruhi penduduk lanjut usia tetap bekerja antara lainĀ  keadaan fisik yang mendukung kondisi ekonomi yang kurang mampu, tuntutan untuk memenuhi kebutuhan hidup, dorongan tetap mandiri, dan kurangnya bantuan anak.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JIEM

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Publikasi artikel hasil penelitian bidang Ilmu Ekonomi. Terbit 4 kali dalam 1 tahun. Diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis ...