JURNAL ABDIKARYASAKTI
Vol. 2 No. 1 (2022): April

PENERAPAN STRATEGI PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN KINERJA PENJUALAN NASI KEBULI INSTAN HENAYU FOODS KHUSUSNYA DI MASA PANDEMI COVID-19

Adi Martono (Universitas Pamulang)
Ferdiansyah Ferdiansyah (Univesitas Pamulang)
Dwi Septiani (Univesitas Pamulang)
Antania Shinta Yuwono (Univesitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
26 Apr 2022

Abstract

Pengusaha yang tergolong dalam Usaha Mikro, Kecil dan Menengah merupakan tulang punggung perekonomian suatu negara, semakin besar jumlah pengusaha tersebut maka kondisi ekonomi negara tersebut semakin baik. Namun di sisi lain, tidak seperti di negara lainnya, pengusaha yang tergolong dalam UMKM ini lemah dalam mengelola bisnisnya dan mengalami keterbatasan dalam banyak hal, serta tidak semuanya mendapatkan bantuan dari pemerintah.Program Pengabdian Kepada Masyarakat selain merupakan upaya pemenuhan kewajiban dosen terkait dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi namun juga dapat menjadi solusi bagi permasalahan yang dihadapi oleh pengusaha dalam kelompok UMKM. Kerjasama antara Program Studi S1 Akuntansi, Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang dan Yayasan Rumah Pemberdayaan Masyarakat, Tangerang Selatan telah membuka peluang bagi kedua belah pihak untuk saling mendukung dalam mengembangkan kemampuan dan ketrampilan para UMKM. Dalam hal ini adalah mengembangkan strategi pemasaran untuk Nasi Kebuli Instan, Henayu Food yang merupakan mitra binaan dari  Yayasan Rumah Pemberdayaan Masyarakat.Sebagai pengusaha, pemilik Nasi Kebuli Instan, Henayu Food telah melakukan berbagai langkah dalam hal manajemen pemasaran untuk mengembangkan bisnisnya. Namun demikian keterbatasan informasi dan lainnya, menyebabkan beberapa hal belum tersentuh secara baik oleh pemilik bisnis tersebut.Program Pengabdian Kepada Masyarakat ini, dilaksanakan untuk membantu pemilik bisnis dalam mengembangkan strategi pemasaran khususnya di masa Pandemic Covid-19. Melalui metode diskusi dan kunjungan, dosen berusaha mendapatkan insight dari pemilik mengenai bisnis yang dijalankannya. Merujuk pada konsep Bauran Pemasaran (4P) dan STP, dihimpun berbagai informasi dan data mengenai hal-hal yang telah dijalankan, yang hendak dicapai dan kendala yang dihadapi oleh pemilik usaha.Hasil dari analisis terhadap usaha Nasi Kebuli Instan Henayu Food beberapa hal perlu dilakukan adalah penggunaan kemasan yang kedap, penggunaan kata-kata yang menggugah dan huruf yang lebih besar pada label, memanfaatkan marketplace untuk menjangkau pasar yang lebih luas, menyelaraskan antara produk yang dijual secara online dengan yang dijual secara offline di kedai yang ada dan menggunakan media sosial seperti Instagram untuk mengenalkan nasi kebuli instan kepada masyarakat yang memiliki ketertarikan pada kuliner. Pemilik usaha harus meningkatkan kemampuan individualnya dalam hal pengunaan aplikasi media social untuk mengimplementasikan strategi pemasaran tersebut dan menekan biaya operasional.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

abdisakti

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal ABDIKARYASAKTI merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trisakti. Fungsinya untuk mempublikasikan dan menyebarluaskan karya ilmiah berupa penerapan pemikiran konseptual dan ide-ide dalam kegiatan pengabdian masyarakat yang telah ...