Sport Science and Education Journal
Vol 3, No 2 (2022): SPORT SCIENCE AND EDUCATION JOURNAL

PENGARUH LATIHAN SHOOTING DENGAN METODE BEEF TERHADAP AKURASI FREE THROW SISWI EKSTRAKURIKULER BASKET SMK NEGERI 4 BANDAR LAMPUNG

Ichlasul Rizki Alamsyah (Universitas Teknokrat Indonesia)
Imam Mahfud (Universitas Teknokrat Indonesia)
Rachmi Marsheilla Aguss (Universitas Teknokrat Indonesia)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah ada pengaruh latihan shooting dengan metode beef terhadap akurasi free throw siswi ekstrakurikuler basket SMK Negeri 4 Bandar Lampung. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Metode penelitian eksperimen termasuk dalam metode penelitian kuantitatif. eksperimen berarti mencoba, mencari, dan mengkonfirmasi. eksperimen adalah metode penelitian kuantitatif yang digunakan untuk mengetahui pengaruh variabel independen (treatment/perlakuan) terhadap variabel dependen (hasil) dalam kondisi yang terkendalikan. Kondisi dikendalikan agar tidak ada variabel lain. Populasi pada penelitian ini adalah 15 orang siswi SMK Negeri 4 Bandar lampung yang mengikuti ekstrakurikuler bolabasket. Dikarenakan populasi terdiri dari 15 orang, maka pada penelitian ini menggunakan teknik total sampling dan menggunakan metode eksperimen one groups pretest posttest. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signigikan latihan shooting dengan metode beef dengan hasil uji t hitung 9.909 > t tabel 1.761. Lalu terdapat perbedaan setelah diberikan perlakuan sebesar 2.13 yang sebelumnya 1.87 menjadi 4.00.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

sport

Publisher

Subject

Description

Sport Science and Education Journal aims to facilitate and promote the dissemination of scholarly information on research and development in the field of sports and health education. The articles published in this journal can be the result of research, conceptual thinking, ideas, innovations, best ...