Jurnal Akuntansi dan Ekonomika
Vol 12 No 2 (2022): Jurnal Akuntansi dan Ekonomika

Analisis Laporan Keuangan Sebagai Alat Untuk Mengevaluasi Kinerja Keuangan Pada Koperasi Jaya Makmur

Norra Isnasia Rahayu (Universitas Muhammadiyah Riau)
Dwi Fionasari (Universitas Muhammadiyah Riau)
Della Hilia Anriva (Universitas Muhammadiyah Riau)
Sri Rahmayanti (Universitas Muhammadiyah Riau)
Jeki Algusri (Universitas Muhammadiyah Riau)
Nadia Miftaroziah (Universitas Muhammadiyah Riau)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis laporan keuangan sebagai alat untuk mengevaluasi kinerja keuangan pada koperasi jaya makmur. Koperasi ini berkedudukan di Kecamatan Krinci Kanan Kabupaten Siak Provinsi Riau. Koperasi Jaya Makmur didaftarkan pada Dapartemen Koperasi Dan Pembinaan Pengusaha Kecil Provinsi Riau dengan Badan Hukum. Dalam menjalankan koperasi perlu adanya landasan yant baik dan efisien. Untuk menjalankan, koperasi perlu adanya manajemen keuangan yang sangat baik dan efisien. Berdasarkan dari hasil yang didapatkan dapat diihat kondisi pemasukan sangat kurang sedangkan pada pengeluarannya cukup banyak, hal ini dapat dilihat pada SHU (Sisa Hasil Usaha) koperasi tersebut. Dengan adanya perubahan pada keuangan koperasi menandakan bahwa koperasi tersebut berjalan, tetapi kurang efisien. Hasil penelitian yang dilakukan pada Koperasi Jaya Makmur Desa Kumbara Utama Kabupaten Siak, dari tahun 2019 hingga tahun 2021 mengalami perubahan yang tidak terlalu kondusif dari yang menyebabkan kondisi koperasi tidak sehat. Hal ini disebabkan karena kondisi keuangan koperasi menglami penurunan setiap tahunnya.

Copyrights © 2022