Potensia
Vol 13, No 2 (2014): Juli - Desember 2014

PEMBELAJARAN AL-QUR’AN DI UNIVERSITAS RIAU

SUBHAN, SUBHAN ( Dosen Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN SUSKA Riau)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2014

Abstract

Bagi umat Islam kemampuan membaca Al-Qur’an secara normatif merupakan kompetensi yang wajib dimiliki oleh setiap muslim, karena disaping sebagai Pedoman Hidup, mereka berkeyakinan bahwa Allah akan memuliakan orang-orang yang beriman dengan Al-Qur’an. Dengan membaca dan menyimaknya saja mereka mendapatkan pahala, rahmat, dan kebajikan di sisi Allah SWT., apalagi dengan memahami kandungan serta mengamalkan ajarannya, niscaya mereka tidak akan tersesat dalam mengarungi bahtera hidup di dunia untuk menuju kehidupan akhirat. Pembelajaran Al-Qur’an di Indonesia telah berjalan sejak masuknya agama Islam di Nusantara. Pelaksanaannya dilakukan di masjid, surau, langgar dan bahkan di rumah-rumah ustadz atau guru mengaji. Kegiatan tersebut dewasa ini berjalan lebih marak, dimana Pendidikan Al-Qur’an baik formal maupun non-formal seperti Raudhatul Athfal (RA), Madrasah Diniyah Awwaliyah (MDA), bahkan Perguruan Tinggi Al-Qur’an telah didirikan di seluruh pelosok tanah air dalam rangka memasyarakatkan Al-Qur’an. Namun belakangan ini entah sebagai akibat derasnya arus informasi dan modernisasi dengan segala dampaknya, atau akibat-akibat lainnya, sudah banyak generasi muslim yang tidak mampu membaca Al-Qur’an, bahkan dari kalangan mahasiswa yang notabene telah mengecap pendidikan agama sejak duduk di bangku pendidikan dasar. Hal ini menggambarkan bahwa kesadaran membaca Al-Qur’an di kalangan generasi muda Islam telah berangsur-angsur memudar. Fenomena seperti ini tentunya memprihatinkan umat Islam khususnya kalangan praktisi Pendidikan Islam di Perguruan Tinggi Umum. Oleh sebab itu perlu didisain sebuah strategi pembelajaran Al-Qur’an bagi mahasiswa untuk meningkatkan kemampuan mereka membaca Al-Qur’an, sekaligus memberantas buta aksara Al-Qur’an di kalangan mahasiswa

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

Potensia

Publisher

Subject

Education

Description

JURNAL POTENSIA, Jurnal Kependidikan Islam adalah jurnal yang terbit dwi tahunan yaitu Juni dan Desember. Redaksi menerima artikel yang berkaitan dengan kependidikan Islam yang asli dan belum pernah dipublikasikan pada media manapun. Artikel dapat dikirimkan melalui email: ...