ABDIMAS PATIKALA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 2 No. 2 (2022): Terbitan Keenam

PELATIHAN PEMBUATAN SABUN CAIR SEBAGAI PELUANG WIRAUSAHA IBU-IBU PKK KABUPATEN BULUKUMBA

Rachmawaty (Unknown)
Halifah Pagarra (Universitas Negeri Makassar)
Abd.Muis (Universitas Negeri Makassar)
Hartati (Universitas Negeri Makassar)
Siti Fatmah Hiola (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
05 Dec 2022

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada Ibu-ibu PKK Desa Lembang Lohe Kabupaten Bulukumba mengenai proses produsi pembuatan sabun cair yang dapat digunakan sebagai peluang wirausaha bagi masyarakat di Kabupaten Bulukumba.. Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Lembang Lohe, Kecamatan Kajang, Kabupaten Bulukumba pada bulan Juli 2022. Peserta pelatihan adalah ibu rumah tangga dan remaja putri di Desa Lembang Lohe dengan jumlah peserta sebanyak 30 peserta pelatihan. Metode kegiatan pengabdian masyarakat menggunakan metode ceramah dan demonstrasi tentang pembuatan sabun mandi cair. Evaluasi kegiatan pengabdian adalah tercapainya peserta dapat memproduksi sabun mandi cair, melakukan pengemasan dan pelatihan pemasaran. Hasil kegiatan pengabdian ini adalah para peserta memahami akan peluang wirausaha pembuatan sabun mandi cair, kemudian peserta pelatihan dapat membuat kemasan dan cara pemasaran sabun mandi cair sehingga peserta pelatihan dapat menjadi sebagai wirausaha untuk peningkatan perekonomian masyarakat.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

patikala

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Social Sciences

Description

Abdimas Patikala adalah Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat oleh Education and Talent Development Center of Indonesia (ETDC Indonesia) yang menerbitkan artikel pengabdian dalam berbagai disiplin ilmu diantaranya teknologi terapan, pendidikan, pemberdayaan masyarakat, kesehatan, sosial humaniora, dan ...