JIPIS: Jurnal Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam
Vol 1, No 2 (2022)

Strategi Pengembangan Perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Lima Puluh Kota Menuju Perpustakaan Ideal

Widya Putri (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui lingkungan internal dan eksternal perpustakaan dan menghasilkan strategi yang tepat untuk Dinas perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Lima Puluh Kota dalam mengembangkan perpustakaanya menjadi perpustakaan ideal menggunakan metode analisis SWOT. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuaitatif dengan metode deskripstif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitiannya dapat disimpulkan bahwa identifikas IFAS atau lingkungan internal perpustakaan yang terdiri dari beberapa aspek yang menjadi kekuatan dan kelemahan, serta identifikasi EFAS atau lingkungan eksternal perpustakaan yang juga terdiri dari beberapa aspek yang menjadi peluang dan ancaman bagi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Lima Puluh Kota dalam pengelolaan perpustakaannya. Strategi yang dihasilkan yaitu: (1) meningkatkan layanan perpustakaan keliling; (2) mengoptimalkan pemanfaatan gedung perpustakaan ; (3) mengoptimalkan pemanfaatan teknologi informasi; (4) memperluas kerjasama dengan instansi lain; (5) meningkatkan sarana dan prasarana perpustakaan; (6) meningkatkan kegiatan perawatan koleksi perpustakaan; (7) meningkatkan kegiatan promosi perpustakaan;  (8) melakukan manajemen pengelolaan dana.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jipis

Publisher

Subject

Education Library & Information Science Social Sciences Other

Description

JIPIS is a journal published by the Faculty of Ushuliddin Adab and Dakwah IAIN Batusangkar. It is a pre-reviewed professional journal with an undergraduate editorial board in Islamic Library and Information Science education.This journal seeks to disseminate research to educators around the world. ...