Jurnal Pengabdian Masyarakat Ilmu Keguruan dan Pendidikan (JPM-IKP)
Vol 6, No 1 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat (JPM-IKP)

PEMANFAATAN DIGITAL MARKETING DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN KOPI DI DESA BIAUNG

Ni Kadek Rika Febriyanti (Unknown)
Kadek Julia Mahadewi (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Mar 2023

Abstract

Digital marketing atau pemasaran digital merupakan suatu bentuk usaha mempromosikan dan memasarkan sebuah merek “brand” dengan menggunakan media digital, seperti internet. Branding bertujuan agar suatu brand dari perusahaan mempunyai perencaan yang matang guna membangun atau memperbesar brand tersebut. Permasalahan terjadi Ketika UMKM Kopi di Desa Biaung belum memiliki pengetahuan tentang branding dan digital marketing yang memadai. Berdasarkan permasalahan tersebut maka perlu pemanfaatan Digital Marketing dalam meningkatkan penjualan kopi di desa biaung, telah dilakukan upaya melalui observasi lapang, lalu dilakukan penyuluhan dan penelitian secara langung kepada pelaku usaha. Penyuluhan ini berhasil meningkatkan awareness akan pentingnya digital marketing dengan mulai dari memingkatkan branding melalui packaging dan membuat sosial media untuk memasarkan produk dari usaha. Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut terkait penerapan digital marketing dalam branding dan promosi untuk usaha UMKM Kopi di Desa Biaung, agar menjadi semakain dikenal oleh masayarakat luas.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpmikp

Publisher

Subject

Education

Description

JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT ILMU KEGURUAN DAN PENDIDIKAN terbit dua kali setahun pada bulan Maret dan September berisi tulisan gagasan konseptual, kajian dan aplikasi teori, tulisan praktisi dan hasil penelitian danpengabdian kepada ...