Jurnal Pengabdian Masyarakat Ilmu Keguruan dan Pendidikan (JPM-IKP)
Vol 6, No 1 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat (JPM-IKP)

EDUKASI KEBERSIHAN LINGKUNGAN DAN MENGELOLA SAMPAH MENJADI BARANG EKONOMIS BERSAMA ECOBALI RECYCLING DI DESA BIAUNG, KABUPATEN TABANAN

Komang Ayu Windayanti (Unknown)
Kadek Julia Mahadewi (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Mar 2023

Abstract

Kebersihan merupakan situasi terbebas oleh kotoran, dapat digolongkan, polusi, sampah, serta bermacam aroma. Kebersihan lingkungan merupakan kebersihan hunian, tempat bekerja, serta bermacam tempat umum. Kebersihan lingkungan dapat diawali dengan memperhatikan kebersihan lingkungan serta pengairan, maupun membersihkan jalan disekitar permukiman oleh limbah Desa Biaung memiliki permasalahan diantaranya, yaitu apa saja hambatan yang dialami masyarakat Desa Biaung dalam menjaga kebersihan desa di Desa Biaung? dan bagaimana efektivitas adanya pemahaman masyarakat melalui sosialisasi kebersihan bersama ecoBali Recycling di Desa Biaung?, Adapun strategi yang mampu dilaksanakan yaitu edukasi mengenai kebersihan lingkungan dan mengelola sampah menjadi barang ekonomis. Prosedur dapat dipakai terkait menyelesaikan masalah mulai timbul di Desa Biaung yaitu pengamatan lapangan, serta melakukan promosi serta arahan secara langsung kepada masyarakat Desa Biaung. Adapun kolega bekerja sama terkait pelaksanaan pembelajaran program pengabdian ditujukan untuk masyarakat dengan mendatangkan narasumber yaitu ecoBali Recycling. Kegiatan penyuluhan dan pelatihan yang didapat bahwa masyarakat menjadi semakin paham akan pentingnya kebersihan sekitar dilakukan yaitu dengan mengelompokkan limbah, dan mengelola sampah menjadi barang ekonomis. Dari kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kepedulian masyarakat mengenai kebersihan lingkungan. Dengan demikian kegiatan ini efektitif dilakukan dan disarankan agar masyarakat menindaklanjuti dari ecoBali Recycling yang telah memberikan solusi mengaktifkan bank sampah tersebut difungsikan sesuai dengan fungsinya. 

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpmikp

Publisher

Subject

Education

Description

JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT ILMU KEGURUAN DAN PENDIDIKAN terbit dua kali setahun pada bulan Maret dan September berisi tulisan gagasan konseptual, kajian dan aplikasi teori, tulisan praktisi dan hasil penelitian danpengabdian kepada ...