Kindergarten: Journal of Islamic Early Childhood Education
Vol 6, No 1 (2023): April

Media Analysis of Educational Tourism Guidebooks in Character Value Cultivation in Early Childhood Based on Local Wisdom

Kuswanto Kuswanto (Universitas Pendidikan Indonesia)
Elly Malihah Setiadi (Universitas Pendidikan Indonesia)
Momod Abdul Somad (Universitas Pendidikan Indonesia)
Kama Abdul Hakam (Universitas Pendidikan Indonesia)
Ai Sutini (Kampus UPI di Cibiru)
Dede Trie Kurniawan (Kampus UPI di Cibiru)
Teti Nurhayati (Kampus UPI di Cibiru)
Restu Adi Nugraha (Universitas Pendidikan Indonesia)



Article Info

Publish Date
11 May 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis media pembelajarn (buku panduan) dalam kegiatan wisata edukasi untuk anak usia dini. Kegiatan wisata edukasi masih dipahami sebagai ajang piknik/bertamasa untuk anak, guru dan orang tua, sehingga unsur esensial dari edukasi belum didapatkan oleh anak dalam proses pembelajaran di luar kelas. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan menganalisis media pembelajaran untuk anak usia dini dalam kegiatan wisata edukasi. Analisis dilakukan melalui analisis kebutuhan media pembelajaran, analisis empirical/empiris (melalui observasi), dan analisis melalui studi literatur dari beberapa sumber. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengembangan media pembelajaran berbasis kebudayaan masih kurang memfasilitasi anak dalam kegiatan wisata edukasi, oleh karena itu, pendidik perlu menyiapkan media pembelajaran berupa buku panduan berwisata yang mampu mengenalkan kebudayaan daerah kepada anak. Sehingga hal ini sebagai upaya reflektif guru dalam merancang pembelajaran di luar kelas dengan menyiapkan media pembelajaran yang mampu menginternalisasikan nilai-nilai karakter anak. Apabila ini dilakukan dengan penuh kesadaran maka pembelajaran menjadi bermakna dan berdampak kepada pemahaman siswa/anak usia dini akan kebudayaannya, selain itu kegiatan wisata edukasi ini berusaha membangun perasaan anak supaya mereka merasa memiliki akan kebudayaannya, dengan menjaga dan melestarikan kebudayaan yang terdapat di daerah tempat tinggalnya.Kata Kunci:  Anak Usia Dini, Kearifan Lokal, Media Pembelajaran, Wisata Edukasi.ABSTRACTThis study aims to analyze learning media (guidebooks) in educational tourism activities for early childhood. Educational tourism activities are still understood as picnic/excursions for children, teachers and parents, so that the essential elements of education have not been obtained by children in the learning process outside the classroom. This research method uses a qualitative descriptive approach by analyzing learning media for early childhood in educational tourism activities. The analysis was carried out through an analysis of learning media needs, empirical analysis (through observation), and analysis through literature studies from several sources. The results of the study show that the development of culture-based learning media still does not facilitate children in educational tourism activities, therefore, educators need to prepare learning media in the form of tourism guidebooks that are able to introduce regional culture to children. So this is a teacher's reflective effort in designing learning outside the classroom by preparing learning media that is able to internalize children's character values. If this is done with full awareness then learning becomes meaningful and has an impact on students/early childhood understanding of their culture, besides that this educational tourism activity seeks to build children's feelings so that they feel they belong to their culture, by maintaining and preserving the culture in the area where they live.Keyword:  Early Childhood, Educational Tourism, Learning Media, Local Wisdom

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

KINDERGARTEN

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini yang diterbitkan oleh Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Suska Riau terbit dua kali setahun pada bulan Maret dan November, memuat artikel hasil Kajian Teori dan Praktik di bidang Pendidikan Anak Usia ...