MUSTEK ANIM HA
Vol 1 No 3 (2012): MUSTEK ANIM HA

PENGARUH TEMPERATUR TERHADAP VISKOSITAS MINYAK PELUMAS

Daniel Parenden (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Dec 2012

Abstract

Pelumas merupakan sarana pokok dari mesin untuk dapat bekerja secara optimal, dan  memberikan pelumas yang salah dapat mengakibatkan mesin mengalami kerusakan.  Sedangkan Viskositas (Viscosity), adalah suatu angka yang menyatakan besarnya perlawanan/hambatan dari suatu bahan cair untuk mengalir atau ukuran besarnya tahanan geser dar ibahan cair.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh temperatur terhadap nilai viscositas dari masing-masing pelumas (meditran, castrol dan penzoil).Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa nilai viscositas dari masing – masing  minyak pelumas selalu menurun apabila temperatur dinaikkan. Viscositas minyak pelumas akan menurun apabila temperatur dinaikkan. Minyak pelumas merk Penzoil pada temperatur 280C (6,513 dyne.s/cm3) ke temperatur 1000C (1,065 dyne.s/cm3) terjadi penurunan sebesar 83.11%, untuk merk Meditran pada temperatur 280C (6,173 dyne.s/cm3) ke temperatur 1000C (1,039 dyne.s/cm3), penurunan sebesar 83.17 % dan untuk merk Castrol pada temperatur 280C (5,475 dyne.s/cm3) ke temperatur 1000C (1,034 dyne.s/cm3), penurunan sebesar   81.11%. Jadi hasil pengujian menunjukkan bahwa minyak pelumas merk Castrol lebih baik dari ketiga merk yang digunakan. 

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

MUSTEK

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering Engineering Mechanical Engineering

Description

MUSTEK ANIM HA (p-ISSN :2089-6697, e-ISSN : 2354-7707) adalah pusat publikasi yang memuat tentang karya ilmiah bidang keteknikan dan rekayasa ...