Kemandirian pembiayaan menjadi faktor penting dalam menghadapi tantangan keuangan yang dihadapi oleh lembaga pendidikan. Kepala sekolah yang memiliki keterampilan entrepreneurship mampu mengidentifikasi peluang dan mengembangkan inisiatif yang berorientasi pada pengembangan sumber daya keuangan sekolah. Penelitian ini menggunakan pendekatan Kualitatif dengan jenis deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara secara mendalam dan observasi partisipatif dengan kepala sekolah. Penelitian ini mengulas tentang kepemimpinan entrepreneurship kepala sekolah dalam menciptakan kemandirian pembiayaan di SMP Azzainiyyah Kecamatan Sukabumi kabupaten Sukabumi. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa dalam membentuk kemandirian pembiayaan di SMP Azzainiyyah adalah dengan beberapa faktor, yaitu: pengelolaan sumber daya finansial, pemahaman tentang risiko dan pengelolaan keuangan, meningkatkan kerjasama dengan pihak eksternal, pemberdayaan dan pelibatan staf sekolah. Tetapi ini belum membuahkan hasil yang maksimal. Implikasi penelitian ini diharapkan dapat membantu pengembangan kebijakan dan praktik kepemimpinan di lembaga pendidikan untuk mencapai kemandirian finansial yang lebih baik.
Copyrights © 2023