Kalimantan Selatan merupakan salah satu Provinsi di Indonesia yang memiliki potensi lokal dalam budidaya cabai rawit yaitu cabai hiyung. Kearifan lokal merupakan suatu pengetahuan yang diperoleh dari pengalaman sebelumnya berdasarkan lingkungan sekitar yang dapat dimanfaatkan untuk penyelesaian masalah dan pemenuhan kebutuhan sehari-hari. Salah satu bentuk potensi lokal yang ada di Kabupaten Tapin Kalimantan Selatan yaitu cabai hiyung. Dengan cabai hiyung tersebut dapat diimplementasikan pada pembelajaran IPA yaitu Mata Kuliah Fisiologi Tumbuhan dan Perkembangan Penelitian ini betujuan untuk menganalisis potensi lokal cabai hiyung dalam pembelajaran IPA terhadap aspek tehnis budidaya dan aspek parameter lingkungan. Jenis penelitian yang dilakukan yaitu penelitian lapangan dengan menggunakan metode observasi. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa potensi lokal cabai hiyung memiliki pengetahuan lokal (indigeneous science) dari aspek budidaya dan aspek parameter lingkungan yang memuat konsep IPA sehingga diharapkan Dosen dapat menggunakan konteks budaya lokal dalam proses pembelajaran IPA.
Copyrights © 2023