Ibadah Sholat merupakan kewajiban yang harus senantiasa dikerjakan oleh umat muslim. Tidak hanya mengutamakan ibadah sholat fardhu, melainkan Allah juga menganjurkan untuk menyempurnakan dengan melakukan ibadah sholat sunnah. Dalam pelaksanaannya, umat muslim masih membutuhkan panduan mengenai tuntunan sholat tersebut secara praktis dan bersifat mobile, sementara mobilitas manusia semakin tinggi. Oleh karena itu, pada penelitian ini telah membangun aplikasi tuntunan sholat baik fardhu dan sunnah berbasis android yang dilengkapi dengan latihan kemampuan pemahaman materi mengenai sholat fardhu dan sunnah. Tujuannya adalah mampu meningkatkan kualitas setiap orang yang ingin belajar sholat dengan melakukan latihan kemampuan pemahaman materi tersebut. Sistem penilaiannya menggunakan metode pengukuran, yaitu metode scoring system. Metode scoring system adalah metode yang memberikan evaluasi terhadap kelayakan subyek tes dalam bentuk nilai. Dari hasil pengujian menunjukkan bahwasannya aplikasi penilaian latihan ini mampu menilai tingkat pemahaman materi berdasarkan hasil tes yang diperoleh menggunakan metode scoring system.
Copyrights © 2015