Jurnal Media Teknologi
Vol. 10 No. 2 (2024): Jurnal Media Teknologi

ANALISIS BAURAN PROMOSI DAN PENGARUHNYA TERHADAP OMZET PENJUALAN MINYAK GORENG PADA PT. HG

R. Ruheli (Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Ma’arif)
Roban (Universitas Buana Perjuangan)
Maria Nurhayaty (Universitas Galuh)



Article Info

Publish Date
04 Mar 2024

Abstract

Berdasarkan hasil pengamatan pada PT. HG masih menghadapi berbagai kendala dalam meningkatkan penjualan produk yang dipasarkan, meskipun kualitas produk, harga dan lokasi pemasaran dapat bersaing dengan produk sejenis, hal ini diduga disebabkan perusahaan dalam memperkenalkan nilai manfaat produk dengan cara mensosialisasikan kepada masyarakat melalui kegiatan promosi belum maksimal. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh periklanan, pemasaran langsung, dan promosi penjualan, baik secara parsial maupun secara simultan terhadap omzet penjualan minyak goreng pada pada PT. HG. Penelitian menggunakan metode survai eksplanatori, metode pengumpulan data melalui kuisioner. Teknik analisis data untuk mengetahui pengaruh antara variabel menggunakan analisis jalur. Hasil penelitian mengindikasikan bahwa bauran promosi pada PT. HG secara umum sudah tergolong cukup, namun demikian bauran promosi yang dilaksanakan optimal karena belum mencapai tingkatan yang paling baik. Omzet penjualan pada PT. HG masih belum memenuhi target yang ditetapkan, yaitu sebesar 42 ton per minggu, tetapi hanya baru mencapai 38 ton per minggu. Berdasarkan hasil pengujian statisitik menunjukan bauran promosi yang dilaksanakan PT. HG dengan toleransi yang besar mempunyai hubungan yang berarti dan sangat kuat dengan omzet penjualan yaitu 82,6 %, dimana dari periklanan sebesar 20,6 %, dari pemasaran langsung sebesar 35,6 %, dan promosi penjualan sebesar 26,4 %).  

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jmt

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

memuat artikel penelitian (research article) di bidang Teknik dan bidang lainnya yang relevan dengan ilmu teknik. Fokus publikasi jurnal ini dalam bidang ilmu keteknikan dan bidang lainnya dengan kajian yang relevan dengan engineering yang meliputi hasil penelitian dosen, mahasiswa, dan praktisi ...