JURNAL PUSTAKA BUDAYA
Vol 1, No 2 (2014)

MEMBACA BEBAS, BEBAS MEMBACA

Mafar, Fiqru (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Oct 2015

Abstract

Bagi sebagian orang, keinginan untuk membaca tidak tumbuh dari diri masing-masing. Beberapa orang bahkan terlihat harus ‘dijajah’ kemerdekaannya agar mereka bersedia membaca. Padahal, membaca memiliki pegaruh yang cukup besar terhadap kualitas pendidikan seseorang, untuk meningkatkan kualitas pendidikan secara keseluruhan, maka salah satu jalan yang dapat ditempuh adalah dengan meningkatkan minat baca. Salah satu cara untuk dapat meningkatkan minat baca adalah dengan membaca bebas. Membaca bebas berarti membaca sesuatu atas kehendak sendiri. Bentuk dari membaca bebas yang pertama adalah Suistained Silent Reading yaitu membaca sesuatu atas kehendak sendiri, kedua book report atau pelaporan buku bukan berarti memberikan penilaian atas apa yang telah dibaca oleh siswa melainkan memberikan kesempatan kepada siswa untuk menceritakan kembali atas apa yang telah dibaca dan ketiga lomba uji cerdas dilakukan sebagai variasi dalam pelaksanaan SSR dan book report.

Copyrights © 2014