Prosiding 2nd Seminar Nasional IPTEK Terapan (SENIT) 2017
Vol 2, No 1 (2017): Mei 2017

Semantika Iklan “Obat Kuat” (Stimulan Seksual) Pada Media Online Kota Tegal

Ahmad Sunardi (Politeknik Harapan Bersama Tegal)



Article Info

Publish Date
20 May 2017

Abstract

Iklan obat kuat (Stimulan Seksual) melalui media online di Indonesia semakin merebak dan tak terkontrol, termasuk diwilayah Kota Tegal. Dalam iklan obat kuat menampilkan gambar, foto, dan tulisan yang mempunyai tanda menyampaikan maksud dan tujuan iklan tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai semantika bahasa iklan obat kuat pada media online yang ada di Kota Tegal. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif yang bersifat kualitatif terhadap isi iklan stimulan seksual di media online Kota Tegal. Analisis yang digunakan adalah pendekatan semiotik diskursif. Bentuk-bentuk sign dalam penelitian ini antara lain berupa kata-kata, kalimat, dan objek berupa gambar atau foto. Dengan rumusan masalahnya yaitu Bagaimanakah isi iklan stimulan seksual di media online yang ada di Kota Tegal. Hasil penelitian ini adalah 1) Iklan Produk Foredi Gel menampilkan gambar Dokter Boyke Dian Nugraha untuk promosi, alamat lengkap, dan penjelasan detai obat; 2)  Iklan obat Viagra, iklan ini tidak menampilkan gambar atau foto manusia melainkan hanya gambar produk Viagra di samping alamat, dan penjelasan produk; 3) Iklan obat Vimax online Tegal, ini memampangkan gambar produk Vimax beserta alamat lengkap, foto pria dan wanita menandakan keintim, beserta alamat pembelian di agen Tegal bahkan tersedia alat banti seks, dan obat perangsang wanita; 4) Iklan obat Hammer Of Thor Asli Di Tegal | 081349699317, Iklan ini merupakan persuasi yang didukung oleh gambar dan kalimat-kalimat menarik.

Copyrights © 2017