Jurnal Akuntansi : Kajian Ilmiah Akuntansi (JAK)
Vol. 1 No. 1 (2014)

Analisis Implementasi Penerapan Prinsip-PrinsipGood Corporate Governance dan Pengaruhnya Terhadap Kinerja Perusahaan PT NS Bluescope Indonesia

Denny Putri Hapsari (Universitas Serang Raya)
Syamsudin Syamsudin (Universitas Serang Raya)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2014

Abstract

Penerapan prinsip- prinsip Good Corporate Governance (GCG) merupakan salah satu upaya yang cukup signifikan untuk melepaskan diri dari krisis ekonomi yang melanda Indonesia. GCG dimaksudkan untuk mengatur hubungan-hubungan antara berbagai pihak yang berkepentingan (stakeholder) untuk mencegah terjadinya kesalahan-kesalahan signifikan dalam strategi perusahaan dan untuk memastikan bahwa kesalahan-kesalahan yang terjadi dapat diperbaiki dengan segera   Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi penerapan prinsip-prinsip GCG yang terdiri dari transparancy, accountability, responsibility, independency dan fairness pada PT NS Bluescope Indonesia dan untuk  mengetahui bagaimana pengaruh antara prinsip-prinsip GCG tersebut terhadap kinerja perusahaan yang dilakukan dengan menggunakan pendekatan balanced scorecard. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi penerapan prinsip-prinsip GCG diperusahaan adalah sangat baik/ sangat efektif, dan secara simultan menunjukkan bahwa penerapan prinsip- prinsip GCG di perusahaan berpengaruh signifikan terhadap kinerja perusahaan.  Kata Kunci : Good Corporate Governance, Kinerja perusahaan, Balanced scorecard

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

akuntansi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Akuntansi (JAK) was published by the Accounting Study Program, Faculty of Economics and Business, Serang Raya University, Indonesia. Published twice a year, January and July, JAK is a communication media and a reply forum for scientific work, especially regarding ...