Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi
Vol 4, No 2 (2015): Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK)

Penggunaan Internet Pada Masyarakat Perbatasan (Survei Pada Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara

Meilinia Diakonia Ginting (Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Komunikasi dan Informatika Medan Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia)



Article Info

Publish Date
13 Dec 2016

Abstract

Penelitian penggunaan internet pada masyarakat perbatasan pada Kecamatan Tanjung Beringin Kabupaten Serdang Bedagai bertujuan untuk mengetahui apakah masyarakat telah menggunakan internet dalam kehidupan sehari-hari serta untuk mengetahui apa saja yang dilakukan masyarakat dalam menggunakan internet tersebut. Penelitian ini adalah bersifat kuantitatif dengan metode deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik survei. Jumlah sampel ditentukan dengan menggunakan rumus Taro Yamane dan diperoleh sebanyak seratus orang. Jumlah sampel pada masing-masing desa ditentukan secara proporsional. Hasil penelitian menunjukkan hanya sebanyak  36% responden yang sudah mengakses internet. Responden yang mengakses internet umumnya adalah pada usia 15-29 tahun. Media yang digunakan dalam untuk mengakses internet umumnya adalah handphone. Penggunaan internet juga sebagian besar belum ditujukan untuk mendukung aktifitas atau profesinya. Sebanyak 13% responden paling sering mengakses situs jejaring sosial, diikuti oleh game sebanyak 7% dan searching sebanyak 7%.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

jtik

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi (JTIK) adalah majalah ilmiah yang diterbitkan oleh Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Komunikasi dan Informatika (BBPPKI) Medan. JTIK mengusung visi menjadi media informasi dan komunikasi bagi pengembangan ilmu pengetahuan serta sebagai rekomendasi ...