Orbith : Majalah Ilmiah Pengembangan Rekayasa dan Sosial
Vol 14, No 1 (2018): Maret 2018

PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATA KULIAH BAHASA INGGRIS BERVISI Science, Environment, Technology Dan Society

Sasongko, Sasongko (Unknown)
Triyani, Endang (Unknown)
Purnomo, Hery (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jun 2018

Abstract

Bahan ajar yang dimaksud dalam penelitian ini adalah modul mata kuliah bahasa Inggris yang berisi seperangkat materi bahasa Inggris  yang disusun secara sistematis dengan menggunakan cara pandang bervisi SETS dengan aplikasi berbagai materi pada mata kuliah lain sehingga memungkinkan tercipta lingkungan/suasana belajar yang dapat mempermudah mahasiswa untuk belajar lebih efektif dan efisien. Tujuan penelitian yang diharapkan dari penelitian ini adalah menghasilkan bahan ajar mata kuliah bahasa Inggris dengan model pembelajaran  bervisi SETS yang sesuai untuk mahasiswa teknik,khususnya teknik elektronika. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan (Research and Development). Penelitian pengembangan digunakan untuk mendesain produk atau prosedur baru yang teruji secara sistematis di lapangan, dievaluasi, dikembangkan sedemikian sehingga memenuhi kriteria efektivitas, kualitas atau kemiripan dengan suatu standar (Borg dan Gall, 2003:569). Secara keseluruhan bahan ajar bahasa Inggris bervisi SETS yang disusun didalam penelitian ini mempunyai skor keterkaitan 4,2 ini artinya tingkat keterkaitannya dengan matakuliah lain yang ada didalam kurikulum sebesar 84% dengan predikat sanga baik.Kata Kunci: SETS, pengembangan bahan ajar 

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

ORBITH

Publisher

Subject

Library & Information Science

Description

ORBITH Majalah Ilmiah Pengembangan Rekayasa dan Sosial adalah wadah informasi berbagai bidang ilmu berupa hasil penelitian, studi kepustakaan maupun tulisan ilmiah terkait. Terbit pertama kali tahun 2005, dengan frekuensi terbit tiga kali dalam satu tahun pada bulan Maret, Juli dan ...