Jurnal Administrasi Pendidikan Indonesia
Vol 25, No 1 (2018): JURNAL ADMINISTRASI PENDIDIKAN VOL.XXV NO.1 APRIL 2018

PEMANFAATAN SARANA PRASARANA KERJA, SELF CAPACITY BUILDING , DAN KINERJA TENAGA ADMINISTRASI SEKOLAH

Achmadwati, Winda (Unknown)
Meirawan, Danny (Unknown)
Rahyasih, Yayah (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jun 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengkaji pemanfaatan sarana prasarana kerja dan self capacity building terhadap kinerja tenaga administrasi sekolah. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif yang dilakukan terhadap 109 tenaga administrasi sekolah. Dari hasil penelitian yang dilakukan, pemanfaatan sarana prasarana berpengaruh signifikan terhadap kinerja tenaga administrasi sekolah pada kategori sangat tinggi. Hal ini dapat dijelaskan dari tingginya hubungan kedua dimensi pemanfaatan sarana prasarana kerja terhadap kinerja yang diukur yaitu berdasarkan prinsip dan fungsi sarana prasarana kerja. Self capacity building juga berpengaruh signifikan terhadap kinerja tenaga administrasi sekolah meskipun berpengaruh pada kategori sedang. Hal ini teridentifikasi dari rendahnya hubungan lima indikator self capacity building terhadap kinerja tenaga administrasi sekolah yang diukur, yaitu workshop, seminar, courses, co-operative collegial development, dan skill development model. Pemerintah hendaknya lebih memperhatikan ketersediaan, kelayakan dan kenyamanan sarana prasarana kerja serta mengadakan berbagai pelatihan yang ditujukan untuk tenaga administrasi sekolah dalam upaya meningkatkan capacity building tenaga administrasi sekolah dapat bekerja.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JAPSPs

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Administrasi Pendidikan (JAP) published on 2003 with the ISSN: p.1412-8152 e.2580-1007 and issued by Program Studi Administrasi Pendidikan Sekolah Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia. JAP is a journal that focuses on publishing qualitative and quantitative research articles in the ...