Prosiding Seminar Nasional Darmajaya
Vol 1 (2017): SEMNAS IIB DARMAJAYA

Pengembangan Strategi Sistem Informasi dan Teknologi Informasi Pada Perguruan Tinggi Swasta di Pringsewu dengan Menggunakan Metodologi Enterprise Architecture Planning (EAP)

Khumadi, Ahmad (Unknown)
Ridhawati, Eka (Unknown)
-, Marilin (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2017

Abstract

Pengembangan sistem informasi dan teknologi informasi memerlukan perencanaan untuk melengkapi arah strategi perguruan tinggi. Perencanaan dibangun dengan mendefinisikan arsitektur data, aplikasi dan teknologi dalam penggunaan informasi untuk mendukung business proses kemudian perancangan arsitektur untuk mengidentifikasi kebutuhan dan membuat skema arsitektur serta membuat rencana untuk implementasinya. Enterprise Architecture Planning (EAP) adalah suatu metode pendekatan perencanaan kualitas data yang berorientasi pada kebutuhan bisnis serta bagaimana cara implementasi dari arsitektur tersebut dilakukan sedemikian rupa dalam usaha untuk mendukung perputaran roda bisnis dan pencapaian Visi dan Misi serta tujuan dari pengembangan strategik SI dan TI pada perguruan tinggi swasta. Dari hasil penelitian ini ingin didapatkan  Cetak biru yang dihasilkan dari  metodologi Enterprise Architecture Planning (EAP) yang akan digunakan sebagai panduan untuk pembuatan cetak biru yang berupa arsitektur data, arsitektur aplikasi dan arsitektur teknologi dalam pengembangan strategi Sistem informasi dan teknologi informasi secara keseluruhan pada perguraan Tinggi swasta khususnya di Pringsewu. Kata kunci: enterprise architecture planning, arsitektur data, arsitektur aplikasi, arsitektur teknologi.

Copyrights © 2017