Spektra: Jurnal Fisika dan Aplikasinya
Vol 3 No 2 (2018): SPEKTRA: Jurnal Fisika dan Aplikasinya, Volume 3 Issue 2, August 2018

TWO STATIC FLUID DARK MATTER MODEL WITH ADDITIONAL COSMOLOGICAL CONSTANT

Izrul Supriyadi (Program Studi Fisika FMIPA UNJ, Jl. Pemuda No 10, Jakarta 13220)
Widya Sawitar (Planetarium dan Observatorium Jakarta, Jl. Cikini Raya 73, Jakarta 10330)
Esmar Budi (Program Studi Fisika FMIPA UNJ, Jl. Pemuda No 10, Jakarta 13220)
Riser Fahdiran (Program Studi Fisika FMIPA UNJ, Jl. Pemuda No 10, Jakarta 13220)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2018

Abstract

Abstrak Pada persamaan medan gravitasi Einstein terdapat konstanta kosmologi sebagai konstanta alam yang menjelaskan model mengembangnya alam semesta dan yang paling dominan terdapat di jagad raya ini adalah dalam bentuk energi gelap (dark energy). Kami meninjau model objek dua fluida tidak terkopel, seperti layaknya materi gelap (dark matter) atau bintang yang memiliki karakteristik tensor energi-momentum dan kecepatan-4 nya yang berbeda serta bersifat anisotropik, kemudian disatukan sebagai model dua fluida untuk ditinjau persamaan TOV (Tolman-Oppenheimer-Volkoff) dan persamaan geodesiknya dalam menunjukkan sifat gerak dan model dua fluida tersebut. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa model ini dapat menjelaskan persamaan potensial efektif dengan tambahan konstanta kosmologi sebagai karakteristik gerak dan kecepatan tangensial partikel uji dalam orbit lingkaran stabil. Kata-kata kunci: konstanta kosmologi, anisotropik, potensial efektif, kecepatan tangensial. Abstract In Einstein's gravitational field equation has been found the cosmological constant as the natural constant that describes the universe's expansion model and the most dominant in the universe is the dark energy form. We review the two objects of fluid models are not coupled, like dark matter or stars which has the different characteristic energy-momentum tensor and four velocities and anisotropic tend, then combined as two-fluid models for TOV (Tolman-Oppenheimer-Volkoff) equation and the geodesic equation to characterize the movement and the two fluid models. The calculation result shows that this model can explain the potential equation with an addition of an effective cosmological constant as the movement characteristic and tangential velocity of a tested particle in a stable circular orbit. Keywords: cosmological constant, anisotropic, effective potential, tangential velocity.

Copyrights © 2018