Prosiding Seminar Nasional Sains dan Teknologi Terapan
Pendekatan Multidisiplin Menuju Teknologi dan Industri yang Berkelanjutan

PEMANFAATAN MARKETING TOOLS DALAM PEMASARAN PRODUK UKM SEPATU KULIT DI DESA SERUNI SIDOARJO

Mardiana, Christin (Unknown)
Adiani, Ningroom (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Sep 2018

Abstract

Desa Seruni Kecamatan Gedangan adalah salah satu wilayah yang memiliki sentra industri sepatu terbesar di Sidoarjo. Di Desa Seruni, terdapat lebih dari 25 pengusaha sepatu rumahan dan telah memasarkan produknya hingga ke luar Kabupaten Sidoarjo. Produk sepatu yang dihasilkan merupakan produk unggulan dan sudah diakui oleh Pemerintah Pusat. Namun industri sepatu Desa Seruni kurang begitu dikenal jika dibandingkan dengan produk sepatu dari wilayah Wedoro dan Tanggulangin, hal ini dikarenakan masih kurangnya pengelolaan produk sehingga kalah dengan desa lain. Tujuan dari kegiatan ini untuk meningkatkan pemasaran dari mitra sepatu kulit dengan cara mengajarkan mitra membuat diferensiasi produk sepatu kulit; memberikan pelatihan dan workshop desain kemasan produk untuk menjadikan kemasan yang lebih bagus dan memiliki brand tersendiri; mitra memiliki marketing tools (katalog produk, brosur dan kartu nama) untuk menunjang pemasarannya. Metode yang digunakan adalah pelatihan dan workshop serta pendampingan terhadap kedua mitra sepatu. Pendampingan yang dilakukan adalah pada setiap akhir bulan tim melakukan evaluasi terhadap mitra tentang hasil pelatihan dan workshop yang telah dilakukan sampai mitra benar-benar bisa mengaplikasikan seluruh hasil pelatihan dan workshop dengan baik.

Copyrights © 0000